150 pasar rakyat di Jakarta bakal go digital

Selasa, 19 Desember 2017 | 21:09 WIB   Reporter: Maizal Walfajri
150 pasar rakyat di Jakarta bakal go digital


DKI JAKARTA - JAKARTA. Pemerintah Provinsi Jakarta bekerja sama dengan Jak Mikro, Telkomsel dan PD Pasar Jaya, meluncurkan program digitalisasi Pasar Rakyat dan UMKM, dengan nama program Jak Mikro, di Pasar Mayestik, Jaksel, Selasa (19/12).

"Ini antisipasi yang bagus, karena di tahun-tahun mendatang, dengan perkembangan teknologi yang pesat, transaksi tidak lagi melalui kartu tapi menggunakan ponsel,” ungkap Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara dalam keterangan tertulis, Selasa (19/12).

Menurut Rudiantara, program Jak-Mikro ini juga bisa membantu pemerintah pusat dalam mendata jumlah UMKM secara cepat.

“Apalagi kami bekerja sama dengan Kemenkop dan UKM, punya program mendigitalkan 8 juta UMKM pada 2020 tapi tidak ada yang memiliki jumlah pasti, ada yang bilang 50 juta UMKM itu belum valid kebenarannya. Program ini tentu membantu pemerintah dalam membangun basis data jumlah UMKM se-Indonesia,” kata Rudiantara.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan digitalisasi pasar Mayestik bakal dijadikan sebagai proyek percontohan bagi seluruh pasar rakyat di Jakarta, yang memiliki 150 pasar rakyat dengan jumlah pedagang sekitar 1 juta.

“Nanti program ini akan terintegrasi dengan Ok Oce yang menargetkan 200.000 pengusaha UMKM baru di Jakata,” terang Anies.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dessy Rosalina

Terbaru