Jabodetabek diramal hujan saat Imlek

Senin, 08 Februari 2016 | 09:06 WIB   Reporter: Barratut Taqiyyah
Jabodetabek diramal hujan saat Imlek


JAKARTA. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi, hujan akan mengguyur sejumlah wilayah di Jabodetabek pada tahun baru Imlek yang jatuh pada Senin (8/2) ini.

Hujan diperkirakan mengguyur sebagian wilayah Jabodetabek dengan intensitas ringan hingga sedang.

Pagi ini, hampir seluruh area Jabodetabek diprediksi hujan. Namun, untuk Bogor, diperkirakan akan berawan pada pagi hari.

Kemudian siang nanti, hujan diprediksi terjadi di tiga kota, yakni Bogor, Depok, dan Tangerang.

Sementara itu, daerah lainnya diprediksi berawan. Malam harinya, cuaca berawan akan menyelimuti area Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, dan Jakarta Timur.

Sedangkan kawasan lainnya diprediksi hujan. (Dian Ardiahanni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru