Mulai Kamis, sejumlah simpang di Fatmawati ditutup

Rabu, 26 Oktober 2016 | 12:02 WIB   Reporter: Dupla Kartini
Mulai Kamis, sejumlah simpang di Fatmawati ditutup


JAKARTA. Mulai Kamis (27/10), Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Selatan bersama Polres Metro Jakarta Selatan akan uji coba rekayasa lalu lintas penutupan sejumlah simpang atau crossing di Jalan Fatmawati Raya, Jakarta Selatan.

Kepala Sudinhubtrans Jakarta Selatan, Christianto mengatakan, banyaknya simpang di lokasi itu menyebabkan kemacetan. Untuk itu, pihaknya berencana melakukan penutupan simpang.

"Ada tiga titik simpang konflik atau crossing di jalan itu yang acap memicu kemacetan. Makanya kita akan coba hilangkan dengan melakukan penutupan," ujarnya seperti dilansir beritajakarta.com, Selasa (25/10).

Persimpangan itu seperti, Jalan Fatmawati Raya-Jalan Wijaya Kusuma -Jalan Lebak Bulus 3 (Dapur Susu). Lalu, Jalan Fatmawati Raya-Jalan H Saleh-Jalan H Ipin. Kemudian, Jalan Lebak Bulus I, Jalan Lebak Bulus II dan Jalan Anuraga.

Rencananya penutupan menggunakan traffic cone dan sling sebagai median jalan sepanjang satu kilometer.

"Gantinya disediakan u-turn atau putaran balik di titik yang ditentukan. Diberlakukan satu minggu ke depan, selanjutnya akan dievaluasi," papar Christianto.

Ia menjelaskan, bagi kendaraan dari arah Jalan Fatmawati Raya mengarah Jalan Anuraga, Jalan Lebak Bulus 1, 2, 3 dapat berputar di U-turn mal One Belpark. Sedangkan, kendaraan dari Pondok Labu mengarah Jalan Golf, Jalan Wijaya Kusuma dapat berputar di U- turn depan Rumah Sakit Fatmawati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini

Terbaru