Gedung pusat niaga PRJ Kemayoran terbakar, 12 unit damkar diturunkan

Selasa, 05 Juni 2018 | 17:51 WIB   Reporter: Sanny Cicilia
Gedung pusat niaga PRJ Kemayoran terbakar, 12 unit damkar diturunkan

ILUSTRASI. Mobil pemadam kebakaran


KEBAKARAN -  JAKARTA. Kebakaran melanda salah satu gedung di area (JIEXPO) PRJ Kemayoran, Jakarta Pusat sore ini, Selasa (5/6). Dari video pendek yang beredar di media sosial, terlihat asap mengepul dari atas gedung putih tersebut. 

Berdasarkan akun resmi Twitter BPBD Jakarta, kebakaran terjadi di Pusat Niaga lantai 7 PRJ, Kel. Pademangan Timur, Kemayoran.

Sejauh ini, penanganan yang dilakukan adalah proses pemadaman sudah dilakukan. Ada 18 unit mobil pengamanan tiba termasuk damkar, PLN, PMI, dishub, polsek, dan satpol PP didatangkan ke tempat kejadian. Sedangkan menurut akun TMC Polda Metro Jaya, ada 12 mobil damkar yang sudah tiba. 

Beberapa netizen juga melaporkan masih ada orang yang berada di gedung yang terbakar tersebut. 



 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru