Ratusan Satpol PP DKI Jakarta diturunkan segel bangunan di pulau reklamasi

Kamis, 07 Juni 2018 | 10:40 WIB Sumber: Kompas.com
Ratusan Satpol PP DKI Jakarta diturunkan segel bangunan di pulau reklamasi

ILUSTRASI. Pembangunan properti di Pulau D


REKLAMASI - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melepas pasukan Satuan Polisi Pamong Praja yang akan menyegel bangunan di Pulau B dan D. Ratusan Satpol PP mengikuti apel di halaman Balai Kota sebelum berangkat melakukan penyegelan. 

Anies meminta mereka melakukan penyegelan sesuai prosedur yang ada. 

"Pastikan seluruh SOP ditaati, kita bisa salah dan bisa benar karena mengikuti protap yang ada. Karena dengan dengan mengikuti protap yang ada, kita tak pernah salah. Bila tidak ditaati, saat itu pula Anda menghadapi masalah," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (7/6). 

Anies meminta Satpol PP melakukan penyegelan dengan cara beradab dan terhormat. Mereka harus tetap menunjukan wajah ramah. Namun, itu senua bukan berarti Satpol PP berkompromi. Anies mengatakan Satpol PP harus tetap tegas. 

"Segera tunaikan yang menjadi kewajiban dan Insya Allah teman-teman semua mendaparkan kebanggaan bahwa semua adalah bagian dari penegak peraturan ini," ujar Anies. 

Anies juga mengatakan, hal ini adalah bagian dari memastikan Jakarta yang tertib dan teratur. Semua jenis pelanggaran harus ditindak, termasuk terhadap pelanggar yang memiliki ekonomi kuat.

"Saya harap semua yang dilakukan dikerjakan sebaik baiknya dan tuntaskan. Setelah ini bagian kita untuk memastikan tidak ada pengulangan di tempat lain," kata dia. 

Satpol PP yang mengikuti apel hari ini adalah 600 orang. Sebanyak 300 orang dilepas untuk penyegelan dan 300 orang lainnya dilepas untuk razia minuman keras pada Ramadhan. (Jessi Carina)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gubernur DKI Lepas Ratusan Satpol PP yang Akan Segel Bangunan di Pulau Reklamasi Hari Ini"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru