Cegah penyebaran virus corona, Anies Baswedan himbau warga tunda kegiatan resepsi

Minggu, 15 Maret 2020 | 18:14 WIB Sumber: Kompas.com
Cegah penyebaran virus corona, Anies Baswedan himbau warga tunda kegiatan resepsi

ILUSTRASI. Suasana pernikahan di gedung. Foto: KONTAN/Melly Anne


VIRUS CORONA - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau warga Jakarta agar menghindari tempat yang penuh keramaian guna mencegah penularan Covid-19. Hal itu termasuk soal resepsi pernikahan. Anies meminta warga Jakarta yang hendak menggelar resepsi pernikahan agar menunda terlebih dahulu kegiatan tersebut. 

"Tunda kegiatan resepsi," kata Anies dalam keterangannya melalui akun Instagram @dkijakarta, Minggu (15/3). 

Baca Juga: Ganjar Pranowo liburkan sekolah dari TK hingga SMA selama 2 pekan ke depan

Namun, jika resepsi pernikahan memang harus dilaksanakan, Anies minta pihak penyelenggara harus tegas dan disiplin untuk mencegah penularan Covid-19. Salah satu disiplin yang harus dilakukan penyelenggara resepsi pernikahan adalah setiap tamu acara harus dicek suhu tubuhnya. 

"Harus ada ruang isolasi bagi tamu yang bila ditemukan tidak sehat bisa diantarkan ke ruangan itu. Harus ada hand sanitizer di pintu masuk dan pintu keluar. Tidak boleh ada jabat tangan, lakukan interaksi secara tanpa bersentuhan," ujar Anies. 

Baca Juga: Respons dunia usaha terhadap desakan lockdown untuk cegah wabah corona

Selain itu, lebih tegas, Anies meminta warga Jakarta agar tidak keluar dari rumah dan hindari interaksi bersentuhan dengan orang. "Jangan keluar rumah kecuali amat penting. Sebisa mungkin kerjakan pertemuan secara jarak jauh. Jalankan ini dengan serius untuk seluruh anggota keluarga," ujar Anies. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cegah Penyebaran Corona, Anies Imbau Warga Jakarta Tunda Resepsi Pernikahan"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru