Jalur ganda kereta Bandara Kualanamu segera hidup

Selasa, 19 Juli 2016 | 10:08 WIB   Reporter: Dede Suprayitno
Jalur ganda kereta Bandara Kualanamu segera hidup


Medan. Pembangunan double track kereta api Bandara Kualanamu di Sumatera Selatan terus dikejar. PT Railink, operator kereta bandara ini, memastikan pembangunan jalur ganda itu bakal selesai pada pertengahan 2017.

Rencananya, double track ini akan menghubungkan Stasiun Araskabu – Stasiun Kualanamu – Stasiun Medan – Stasiun Binjai. Penumpang bakal menghemat banyak waktu dengan jalur ganda ini.

Saat ini, yang sudah beroperasi yakni rute Stasiun Bandara Kualanamu – Stasiun Medan. Dalam operasionalnya, kereta yang beroperasi masih memerlukan waktu tempuh yang cukup lama, yakni berkisar 30-45 menit.

”Dengan double track dari Stasiun Kualanamu sampai Stasiun Medan, nantinya waktu tempuh jadi 20-25 menit saja,” ujar ujar Direktur Utama PT Railink Heru Kuswanto kepada KONTAN, Senin (18/7/2016).

Bahkan akhir tahun ini akan dioperasikan sebagian double track antara Bandara Kualanamu hingga Stasiun Araskabu. Kemudian dalam awal 2017 dioperasikan double track antara Araskabu hingga Medan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru