Mumpung weekend, yuk berwisata ke Situ Gunung Sukabumi

Sabtu, 15 Juni 2019 | 09:06 WIB Sumber: Harian KONTAN
Mumpung weekend, yuk berwisata ke Situ Gunung Sukabumi


WISATA - SUKABUMI. Sukabumi kini memiliki salah satu tempat wisata yang kini sedang nge-hits. Tempat wisata itu adalah Jembatan Situ Gunung Sukabumi.

Jembatan setinggi 150 meter dengan panjang 240 meter menarik perhatian karena berdiri di atas hutan lebat kawasan Taman Nasional Gede Pangrango. Jembatan yang resmi dibuka pada September 2018 lalu ini, diklaim sebagai jembatan gantung yang terpanjang di Asia Tenggara.

Jembatan yang memiliki kapasitas maksimal sebanyak 80 orang ini memang memiliki sensasi yang cukup unik. Berjalan menyeberang meniti jembatan ini tak cuma memacu adrenalin saja.

Pengunjung juga akan dimanjakan dengan pemandangan indah di sekitar jembatan yang berada di atas pucuk pohon rindang. Belum lagi, pengunjung bisa menikmati udara sejuk khas pegunungan.

Pengunjung juga akan mendapat pengalaman menarik saat jembatan bergoyang ketika dilewati. Jembatan itu berbahan kayu ulin yang khusus didatangkan dari Provinsi Papua.

Ramai di akhir pekan

Menurut Dede, penjaga jembatan gantung ini mengatakan saat di hari kerja ada sekitar 100 pengunjung setiap harinya. Namun, saat hari libur akhir pekan, pengunjung jembatan ini meningkat drastis bahkan menyentuh angka 500 hingga 1.000 pengunjung.

Di sekitar jembatan gantung ini juga ada berbagai fasilitas seperti kafe, toilet dan musala yang bisa dinikmati oleh para pengunjung. Untuk menikmati jembatan gantung ini, pengunjung cukup merogoh kocek sebesar 50.000 sekali masuk.

Jembatan Situ Gunung ini sangat cocok sekali untuk yang memiliki hobi fotografi dan mengunggah foto di media sosial. Makanya banyak yang mengatakan jembatan ini disebut wisata instagramable. Karena foto-foto di lokasi wisata ini sangat cocok saat diunggah di media Instagram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru