Purwakarta segera bangun Jalan Lingkar Timur

Rabu, 07 September 2016 | 20:28 WIB Sumber: Kompas.com
Purwakarta segera bangun Jalan Lingkar Timur


BANDUNG. Setelah Jalan Lingkar Barat Purwakarta selesai, Pemkab Purwakarta segera membangun Jalan Lingkar Timur. Jalan tersebut akan membentang dari Kecamatan Bungursari (gerbang Tol Cikopo), Kecamatan Kiarapedes, Kecamatan Wanayasa hingga tembus ke Kecamatan Plered Purwakarta.

Jalur sepanjang 150 km itu diperkirakan selesai akhir 2016. 

"Lingkar barat sedang kita selesaikan mulai dari Jatiluhur, Sukasari, hingga Maniis totalnya 67 km. Segera kita sambung dengan ini, lingkar timur totalnya 150 km. Akhir tahun ini selesai dengan anggaran Rp 100 miliar," ujar Dedi dalam rilisnya, Rabu (7/9).

Menurut Dedi, jalan lingkar timur ini akan membuka akses jalan mulai dari Cikopo Bungursari, Cijunti Campaka yang juga sedang menjalani tahap pembangunan Jembatan Cihambulu yang menghubungkan Purwakarta dan Subang.

Jalan ini tembus ke Ciparungsari Cibatu yang saat ini akan dikerjakan dengan skema program BSMSS sepanjang 2,48 km dengan total anggaran Rp 2,05 miliar.

Dedi menambahkan, jalan lingkar timur ini juga mencakup Cilandak Cibatu, Cirende Campaka, hingga Cibukamanah dan Wanawali Cibatu baru kemudian tembus ke Desa Kiarapedes.

Untuk jalan menuju Wanayasa via Pareang, menurut Dedi, sudah mulus sehingga pembangunan jalan akan langsung memasuki arah Bojong via Sawit Darangdan kemudian Jalan Militer Plered yang saat ini sudah diperlebar.

“Kalau mau masuk Wanayasa via Pareang kan itu sudah bagus. Sehingga langsung saja kita selesaikan jalur berikutnya yang tembus ke Kecamatan Plered via jalan militer," sebutnya.

Menurut Dedi, seorang seorang pemimpin harus lebih tahu wilayahnya dibanding Dinas Bina Marga. "Biar enggak dibohongi. Sehingga datanya riil," tuturnya.

Dia menjelaskan, persoalan infrastruktur di Purwakarta ditargetkan selesai kurang dari dua tahun masa jabatannya. (Reni Susanti)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru