Gelar demo, massa minta bertemu perwakilan Kedubes India

Jumat, 06 Maret 2020 | 15:49 WIB Sumber: Kompas.com
Gelar demo, massa minta bertemu perwakilan Kedubes India

ILUSTRASI. Ilustrasi demo FPI


DEMO 212 - JAKARTA. Massa demonstran di depan kantor Kedutaan Besar India meminta bertemu dengan salah satu perwakilan dari Kedubes India pada Jumat (6/3). 

Dalam pertemuan tersebut, mereka akan menyampaikan tuntutan aksi agar didengarkan oleh pihak Kedubes India. Para demonstran juga meminta pertemuan itu difasilitasi oleh pihak Kepolisian hari ini. 

"Sebelum azan ashar, pukul 15.15 WIB tolong jembatani kami dengan Dubes India. Kalau sampai pukul 15.15 WIB kami tidak bertemu dengan Dubes India, kami tidak bertanggung jawab. Umat akan bergerak dengan caranya sendiri," kata perwakilan massa yang sedang berorasi di atas mobil komando. 

Dari pantauan Kompas.com, pihak kepolisian sedang masuk ke dalam gedung guna mencari perwakilan kantor Kedubes yang bisa ditemui. 

Hingga saat ini, ratusan massa masih berorasi di depan gedung Kedubes India. 

Perlu diketahui, demonstrasi ini dilakukan oleh massa dari kelompok FPI dan kelompok PA 212. Mereka mengecam aksi kekerasan yang dilakukan oleh warga beragama Hindu kepada warga muslim di India. 

Dalam orasinya, mereka menuntut Pemerintah Indonesia bertindak tegas atas tragedi kekerasan ini. Bahkan massa menuntut pemerintah memutuskan hubungan diplomasi terhadap India. (Walda Marison)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gelar Demo, Massa Minta Bertemu Perwakilan Kedubes India".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari

Terbaru