RAMADAN - Anda perlu mengetahui jadwal libur dan cuti bersama selama Lebaran Idul Fitri tahun 2025.
Masyarakat tentunya ingin mengetahui kapan saja libur nasional dan cuti bersama tahun 2025. Pemerintah telah merilis daftar jadwal lengkap hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2025.
Informasi tentang libur nasional dan cuti bersama ini tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Nomor: 1017 Tahun 2024, Nomor: 2 Tahun 2024, dan Nomor: 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.
Baca Juga: Rupiah Spot Ditutup Menguat ke Rp 16.445 Per Dolar AS Pada Hari Ini (4/3)
Terdapat total 27 hari libur nasional dan cuti bersama atau tanggal merah yang terdiri dari 17 hari libur nasional serta 10 hari cuti bersama.
Untuk libur Lebaran Idul Fitri berlangsung selama dua hari. Sedangkan untuk cuti bersama Idul Fitri berlangsung selama empat hari.
Berikut ini jadwal hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2025. Untuk libur Lebaran tahun 2025 berkut ini tercetak bold.
Jadwal hari libur nasional dan Lebaran tahun 2025
1. Rabu, 1 Januari 2025: Tahun Baru 2025 Masehi
2. Senin, 27 Januari 2025: Isra Mikraj Nabi Muhammad S.A.W.
3. Rabu, 29 Januari 2025: Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili
4. Sabtu, 29 Maret 2025: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 194 7)
5. Senin-Selasa, 31 Maret-1 April 2025: Idul Fitri 1446 Hijriah
6. Jumat, 18 April 2025: Wafat Yesus Kristus
7. Minggu, 20 April 2025: Kebangkitan Yesus Kristus (Paskah)
Baca Juga: Waskita Beton (WSBP) Garap Proyek Tanggul Laut Senilai Rp 41,56 Miliar
8. Kamis, 1 Mei 2025: Hari Buruh Internasional
9. Senin, 12 Mei 2025: Hari Raya Waisak 2569 BE
10. Kamis, 29 Mei 2025: Kenaikan Y esus Kristus
11. Minggu, 1 Juni 2025: Hari Lahir Pancasila
12. Jumat, 6 Juni 2025: Idul Adha 1446 Hijriah
13. Jumat, 27 Juni 2025: 1 Muharam Tahun Baru Islam 1447 Hijriah
14. Minggu, 17 Agustus 2025: Proklamasi Kemerdekaan
15. Jumat, 5 September 2025: Maulid Nabi Muhammad S.A.W.
16. Kamis, 25 Desember 2025: Kelahiran Yesus Kristus
Tonton: IHSG Berpotensi Melanjutkan Penguatan, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini
Jadwal cuti bersama tahun 2025
1. Selasa, 28 Januari 2025: Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili
2. Jumat, 28 Maret 2025: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 194 7)
3. Rabu, Kamis, Jumat, dan Senin tanggal 2, 3, 4, dan 7 April 2025: Idul Fitri 1446 Hijriah
4. Selasa 13 Mei 2025: Hari Raya Waisak 2569 BE
5. Jumat 30 Mei 2025: Kenaikan Yesus Kristus
6. Senin, 9 Juni 2025: Idul Adha 1446 Hijriah
7. Jumat 26 Desember 2025: Kelahiran Yesus Kristus
Selanjutnya: Realisasi KUR Capai Rp 7 Triliun, Simak Cara Pengajuan KUR Bank Sumut Maret 2025
Menarik Dibaca: Hujan Guyur Daerah Ini, Simak Ramalan Cuaca Besok (5/3) di Jawa Barat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News