Ahok: Masalah banjir ada di Jakarta Utara

Kamis, 12 Februari 2015 | 12:34 WIB Sumber: Kompas.com
Ahok: Masalah banjir ada di Jakarta Utara

ILUSTRASI. The Lost City dan beberapa judul film lainnya yang menampilkan genre petualangan seru penuh aksi wajib ditonton.


JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjelaskan permasalahan banjir Ibu Kota disebabkan karena wilayah Jakarta Utara belum dibenahi. Sebab, wilayah itu merupakan wilayah yang paling rendah dan dekat dengan laut.

"Kalau mau beresin Jakarta, Jakarta Utara mesti diberesin tanggulnya, waduk dan pompanya. Karena kiriman air dari selatan tinggi masuk ke utara yang rendah," kata Basuki saat meninjau tanggul Kali Sunter, Jakarta Utara, Kamis (12/2).

Seluruh air yang turun ke Jakarta akan bermuara ke utara karena keberadaan laut berada di sana. Dengan demikian, persoalan 13 sungai yang meluap, ditambah hujan dengan cuaca ekstrem yang lebat pun bakal menerjang Jakarta Utara terlebih dahulu.

Menurut Basuki, seburuk apapun cuacanya, jika pompa air di Waduk Pluit dan Pasar Ikan berfungsi dengan baik, maka tidak akan terjadi banjir yang berlebih di Jakarta. "Kami minta ini (pembuatan tanggul) cepat karena ini kan sempat berhenti karena ada adminstrasi macam-macam," ujar Basuki.

Sebelumnya, Basuki meninjau lokasi pembangunan tanggul Kali Sunter di Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, yang sempat dijebol para kontraktor beberapa waktu lalu untuk memasukkan alat berat ke dalam sungai. Pengerjaan tanggul tersebut sempat terhenti karena permasalahan administrasi. (Kurnia Sari Aziza)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru