Banten targetkan swasembada jagung di 2019

Jumat, 05 Mei 2017 | 19:48 WIB Sumber: Antara
Banten targetkan swasembada jagung di 2019


SERANG. Pemerintah Provinsi Banten melalui Dinas Pertanian menargetkan swasembada jagung pada 2019. Ini dalam upaya mendukung swasembada jagung nasional.

Kepala Dinas Pertanian Banten Agus M Tauchid mengatakan, saat ini lahan jagung di Banten mencapai 128.000 hektare (ha). Lokasi paling luas berada di Kabupaten Pandeglang dengan 85.000 ha, kemudian di Kabupaten Lebak 30.000 ha dan Kabupaten Serang 10.000 ha.

"Swasembada jagung inginnya bisa terealisasi dalam waktu dua tahun ke depan. Bagaimana pun ini komitmen bersama karena kita ingin menangkap peluang yang tidak pasti datang dua kali," katanya, Jumat (5/5).

Agus mengatakan, target swasembada jagung untuk dua tahun kedepan juga didukung dengan faktor kebutuhan jagung di Banten per harinya telah mencapai angka 10.000 ton. "Kepala daerah di tiga wilayah (Pandeglang, Lebak dan Serang) juga berkomitmen untuk melakukan percepatan tanaman jagung dengan membuka lahan-lahan tidur di daerahnya," katanya.

Pihaknya kini sudah siap membuka lahan tidur seluas 20.000 ha yang akan digunakan untuk penanaman jagung. "Lahan sisanya juga sedang kita olah, ada 50.000 ha lagi. Nanti itu dilakukan secara bertahap," katanya.

Agus juga menegaskan, Dinas Pertanian Banten telah berkoordinasi dengan beberapa perusahaan pakan ternak untuk menyiapkan calon pembeli demi mendukung misi swasembada jagung tahun 2019 mendatang.

"Intinya petani di Banten juga harus bisa merasakan manfaatnya dan jangan sampai dirugikan. Saya optimistis target ini bisa terwujud apalagi didukung semua elemen sampai ke pimpinan di daerah," katanya.

(Mulyana)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru