PLN - DEPOK. PT Perusahaan Listrik Negara ( PLN) akan melakukan pemadaman listrik di beberapa wilayah di Depok, Jawa Barat, Selasa (13/2), pukul 10.00-15.00 WIB.
Pemadaman dilakukan karena pekerjaan pemeliharaan jaringan listrik di gardu penjulang di Cisadane.
"Iya betul, sesuai info Manajer Rayon Cibinong, Rustedi, dalam rangka peningkatan keandalan listrik dan peningkatan pelayanan kepada pelanggan PLN," kata Kepala Humas PLN area Depok, Setyo Budiono, Senin (12/2).
Adapun wilayah yang akan mengalami pemadaman listrik selama lima jam adalah di sepanjang Jalan Raya Bogor, Kampung Cilodong, Jalan D Dimun, dan sekitarnya.
PLN memastikan sudah menyosialisasikan rencana pemadaman listrik ini kepada semua pelanggan PLN yang terdampak.
"Sesuai isi surat tersebut, pemeliharaan jaringan untuk keandalan listrik, dan untuk peningkatan pelayanan listrik daerah tersebut," ujarnya. (Iwan Supriyatna)
Artikel ini sudah tayang sebelumnya di Kompas.com berjudul: Besok, PLN Padamkan Listrik di Sejumlah Wilayah di Depok Selama 5 Jam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News