BUMN Nindya Karya buka lowongan kerja terbaru di banyak posisi, ini syarat daftarna

Selasa, 16 November 2021 | 10:05 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
BUMN Nindya Karya buka lowongan kerja terbaru di banyak posisi, ini syarat daftarna

ILUSTRASI. BUMN Nindya Karya buka lowongan kerja terbaru di banyak posisi, ini syarat daftarna.?(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


LOWONGAN KERJA -  Slah satu instansi Badan Usaha Milik Negara atau BUMN terkemuka di Indonesia saat ini sedang membuka lowongan kerja di banyak posisi.

PT. Nindya Karya (Persero) merupakan BUMN yang saat ini sedang membuka rekrutmen calon karyawan baru. 

Instansi ini bergerak di bidang konstruksi yang kepemilikan sahamnya dipegang oleh negara dan PT. PPA (Persero). 

Bersumber dari situs www.nindyakarya.co.id/career, ada sebanyak 7 posisi yang dibuka di lowongan kerja Nindya Karya kali ini. 

Lowongan tersebut dibuka untuk pelamar yang memiliki pengalaman di bidang terkait sesuai dengan posisi yang dibutuhkan. Berikut ini informasi tentang posisi dan persyaratan di lowongan kerja BUMN Nindya Karya terbaru.

Lowongan kerja staf general investment administrator

  • Laki-laki/perempuan
  • Lulusan minimal S1 Administrasi Bisnis atau Hukum
  • Memahami surat-menyurat, proses due diligence, non-disclosure agreement (NDA), MoU, dan manajemen arsip dokumen. 
  • Berpengalaman minimal 2 tahun di bidang terkait.
  • Menguasai dan fasih berbahasa Inggris lisan dan tulisan.
  • Kode posisi: 01GIA

Baca Juga: Jangan asal menjawab, ini cara tepat menjawab pertanyaan kelemahan dan kelebihan diri

Lowongan kerja business analyst

  • Laki-laki/perempuan
  • Lulusan minimal S1 Teknik Elektro/Teknik Mesin/Teknik Geologi/Teknik Industri/Teknik Pertambangan.
  • Menguasai investasi bisnis di bidang water, energy, mining, oil, dan gas.
  • Memiliki kemampuan membuat internal pre-feasibility study dan meriview feasibility study. 
  • Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang terkait.
  • Menguasai dan fasih berbahasa Inggris lisan dan tulisan.
  • Kode posisi: 01BAW.

Lowongan kerja investment funding analyst

  • Laki-laki/perempuan
  • Lulusan minimal S1 Keuangan/Perbankan.
  • Memahami proses realisasi investasi dan opsi sumber pendanaan seperti investor dan lender.
  • Memahami kemampuan melakukan evaluasi capital structure, kajian capital budgeting, dan menyusun financial modeling. 
  • Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang terkait.
  • Menguasai dan fasih berbahasa Inggris lisan dan tulisan.
  • Kode posisi: 01IFA

Baca Juga: 20 Kampus yang buka kuota SNMPTN 2021 terbanyak, referensi buat tahun depan

Lowongan kerja monitoring bisnis & anak usaha

  • Laki-laki/perempuan
  • Lulusan minimal S1 Teknik Industri/manajemen/Keuangan.
  • Memiliki kemampuan melakukan monitoring implementasi pengembangan bisnis.
  • Melakukan indentifikasi dan evaluasi gap antara kondisi aktual dan proyeksi pengembangan.
  • Memiliki kemampuan menyusun dan menyiapkan dokumen keikutsertaan dalam tender investasi. 
  • Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang terkait.
  • Menguasai dan fasih berbahasa Inggris lisan dan tulisan.
  • Kode posisi: 01MB

Lowongan kerja staf perencanaan strategis & korporasi

  • Laki-laki/perempuan
  • Lulusan minimal S1 Manajemen Bisnis/Ekonomi Pembangunan.
  • Memiliki kemampuan financial modelling.
  • Memiliki pengalaman dalam proses penerbitan Initial Public Offering (IPO).
  • Memiliki pengetahuan mengenai ekonomi makro.
  • Menguasai Ms. Office. 
  • Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang terkait.
  • Kode posisi: 01PSDK

Lowongan kerja IT cyber security

  • Laki-laki
  • Lulusan minimal D3/S1 jurusan Manajemen Informatika/Teknik Informatika/Sistem Informasi
  • Memiliki pemahaman yang baik pada security and vulnerabilities related to O/S (Windows, UNIX, Linux), Database, Web Server & Application, dan Mobile Application (Android & iOS).
  • Berpengalaman minimal 2 tahun pada pekerjaan terkait IT Security, Penetration tester, dan (atau) Vulnerability Assessor.
  • Kode posisi: 01CS

pelamar bisa mengirimkan berkas lamaran kerja paling lambat tanggal 19 November 2021. Berkas lamaran kerja dikirim dalam bentuk PDF melalui email recruitment@nindyakaryaco.id dengan subject: Nama Lengkap_Jurusan Pendidikan Terakhir_Kode Lowongan. 

Lowongan kerja di BUMN Nindya Karya ini tidak dipungut biaya apapun. Pelamar diimbau berhati-hati dengan segala penipuan yang mengatasnamakan rekrutmen ini.

Selanjutnya: Begini cara mengajari anak tentang kebersihan diri dan lingkungan sejak dini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru