Cegah banjir Manado, Danau Tondano direvitalisasi

Rabu, 15 November 2017 | 20:52 WIB   Reporter: Anggar Septiadi
Cegah banjir Manado, Danau Tondano direvitalisasi


INFRASTRUKTUR DAERAH - MINAHASA. Banjir bandang yang terjadi di Manado, Sulawesi Utara pada 2014 membuat pemerintah terus melakukan upaya penanggulangan agar tak terjadi bencana serupa.

Salah satu langkah dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam merevitalisasi Danau Tondano, Kabupaten Minahasa.

Kepala Balai Wilayah Sungai I Sulawesi Djidon R Watania menyebut uoaya revitalisasi dilakukan lantaran Danau Tondano masuk ke kategori Danau yang kritis. Utamanya disebabkan oleh sedimentasi.

"Sedimentasinya mencapai 1,6 cm per tahun," kata Djidon saat mendampingi Direktur Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR Imam Santoso ke Danau Tondano, Eabu (15/11) sore.

Sementara itu, Imam Santoso menambahkan selain soal sedimentasi batas wilayah Danau Tondano yang belum jelas juga jadi kendala.

Batas wilayah ini, kata Imam penting guna mencegah okupasi masyarakat di Danau Tondano.

"Kita akan buat tanggul, panjang totalnya harusnya 17,5 km, tapi sejak 2014 sampai sekarang kita baru buat 2.750 meter," kata Imam.

Guna membangun tanggul tersebut Imam katakan Kementerian PUPR tahun ini telah mengucurkan anggaran sebesar Rp 15 miliar, dan Rp 16 miliar untuk tahun depan.

Dalam fungsinya sebagai pengendali banjir Imam menyebut Danau Tondano akan bersingeri dengan Bendungan Kuwil, dan pelebaran Sungai Tondano.

"Dari Danau tondano kita lakukan penanggulangan, pengerukan sedimentasi, eceng gondok juga sehingga di sana tampungan cukup. Kemudian di Bendungan kuwil, di sana terutama bisa tahan debit banjir cukup besar, ditambah pelebaran Sungai Tondano," sambung Imam.

Selain sebagai pengendali banjir, kata Imam Danau Tondano juga berpotensi sebagai penyedia tenaga listrik. Ada dua PLTA berkapasitas 14,48 MW, dan satu PLTA 17,3 MW yang mengandalkan aliran dari Danau Tondano. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru