Ada temuan kartu BPJS palsu di Bandung Barat

Minggu, 24 Juli 2016 | 21:44 WIB Sumber: Antara
Ada temuan kartu BPJS palsu di Bandung Barat


SUKABUMI. Ratusan kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan palsu didapati di Desa Kertajaya, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Kepala Daerah Desa Kertajaya, Kabupaten Bandung Barat Fauzy Samsul mengaku, tidak menyangka dan merasa dirugikan dengan kasus tersebut, karena banyak warga yang protes kepada dirinya.

Menurut dia, pembuatan kartu BPJS palsu tersebut dilakukan oleh warga yang dikerjasamakan dengan pihak kedua yakni sebuah lembaga.

"Ada sekitar 200 yang daftar di 23 RW Desa Kertajaya, dan yayasan atau lembaga tersebut datang ke sini sejak delapan bulan lalu," kata Fauzy.

Menanggapi kejadian itu, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengaku prihatin dengan adanya kasus temuan BPJS Kesehatan palsu. "Miris dan prihatin tentunya. Saya kira semua itu sekarang bisa dipalsukan. Itu kondisi kita sekarang," katanya, Minggu (24/7).

Oleh karena itu, dia mengimbau agar kepolisian bisa mengusut tuntas kasus kartu BPJS palsu tersebut agar tidak menimbulkan keresahan di masyarakat.

Selain itu, ia juga mengimbau warga lebih berhati-hati saat mendaftarkan diri menjadi peserta BPJS.

"Hati-hati lah ya. Datang khusus ke kantor BPJS, daripada ke calo. BPJS-kan mudah dapatnya. Ini segala pihak dirugikan. Kalau banyakkan uang enggak masuk ke negara, sangat disayangkan," kata Deddy. (Ajat Sudrajat)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini
Terbaru