Festival Teluk Tomini dongkrak perekonomian masyarakat sekitar

Minggu, 21 April 2019 | 09:18 WIB   Reporter: Jane Aprilyani
Festival Teluk Tomini dongkrak perekonomian masyarakat sekitar


WISATA - JAKARTA. Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong, sukses menggelar Festival Teluk Tomini (FTT). Pagelaran ini diyakini menumbukan perekonomian masyarakat dan menjadi daya tarik wisatawan.

Lewat tema “Parigi Moutong Truly Indonesia“, FTT 2019 ini sendiri dibuka Staf Khusus Menteri Bidang Multikultural Kemenpar Esthy Reko Astuti. Dia pun mengapresiasi festival tahunan ini yang sudah berlangsung sejak 2015.

“Saya sangat mengapresiasi kesinambungan festival ini, yang juga merupakan tindak lanjut dari event sebelumnya Sail Tomini dan terus digelar sampai sekarang," ungkap Esthy Reko Astuti dalam keterangan persnya Sabtu (20/4).

Selanjutnya Esthy juga mengatakan bahwa untuk lebih meningkatkan dan mendorong perekonomian daerah, maka pemerintah daerah perlu membuat event-event sejenis yang berkelas sebagai daya tarik wisatawan.

Sesuai dengan namanya, event ini digelar untuk mengeksplor Teluk Tomini agar lebih dikenal masyarakat luas. Dengan festival ini, diharapkan kunjungan wisatawan semakin meningkat, baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Staf Ahli Gubernur Sulawesi Tengah, Norma Mardjanu yang mewakili Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah mengatakan bahwa pihaknya yakin dan percaya mampu meningkatkan pariwisata daerah ini.

“Sulawesi Tengah adalah daerah yang sangat kaya akan destinasi dan budaya sehingga mendapat julukan Miniatur Indonesia. Ini adalah sebuah potensi. Untuk pengembangan pariwisata daerah ini selanjutnya, semua unsur 3A (Atraksi, Amenitas, dan Akseksibilitas) akan terus dimaksimalkan,” tandasnya.

FTT 2019 yang berlangsung pada 19-23 April 2019 ini akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik seperti Pemilihan Putra Putri Bahari, Fashion Carnival, Lomba Fotografi Objek Wisata, Festival Musik Tradisional, serta Festival Kuliner dan Pameran Kerajinan Rakyat.

Diharapkan juga dengan adanya FTT ini juga bertujuan untuk menjadikan Kabupaten Parigi Moutong sebagai daerah pelopor pelaksana Fashion Carnival di Provinsi Sulawesi Tengah serta meningkatkan kunjungan wisatawan Nusantara (Wisnus) di Provinsi Sulawesi Tengah Khususnya di Kabupaten Parigi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru