Jadi narapidana, empat mantan kepala daerah di Jabar nyoblos di Lapas Sukamiskin

Selasa, 26 Juni 2018 | 22:50 WIB Sumber: Kompas.com
Jadi narapidana, empat mantan kepala daerah di Jabar nyoblos di Lapas Sukamiskin


PILKADA SERENTAK 2018 - BANDUNG. Empat orang mantan kepala daerah di wilayah Jawa Barat akan menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Jabar di Lapas Sukamiskin, Bandung.  

Keempat mantan kepala daerah itu yakni Dada Rosada, Rahmat Yasin, Ade Swara, dan Ojang Sohandi. Mereka terjerat kasus hukum hingga harus mendekam di Lapas Sukamiskin.  

"Untuk para napi politik ini, mereka punya hak memilih. Meski hak politik mereka dicabut," ujar Plt Kepala Pengamanan Lapas Sukamiskin, Slamet Widodo di Kota Bandung, Selasa (26/6).

Widodo menjelaskan, di Lapas Sukamiskin ada 260 narapidana tipikor yang mendapat hak pilih. Ke-260 napi ini terdiri dari 206 pemilih di Pilgub Jabar, dan 54 orang pemiih di Pilwalkot Bandung.  

Menurut Widodo, jumah tersebut berdasarkan update hasil daftar pemilih tetap (DPT) di Lapas Sukamiskin. 

"Itu udah DPT tetapnya, untuk Pilgub Jabar DPT 173 dan DPT tambahan 33 orang. Sedangkan DPT Pilwalkot Bandung DPT-nya 54 orang tanpa DPT tambahan," jelasnya. (Kontributor Bandung, Agie Permadi)


Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul : Empat Mantan Kepala Daerah di Jabar Nyoblos di Lapas Sukamiskin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi

Terbaru