Liburan di Ciwidey, Ranca Upas bisa jadi destinasi

Jumat, 13 November 2020 | 05:05 WIB   Penulis: Novianti Siswandini
Liburan di Ciwidey, Ranca Upas bisa jadi destinasi


WISATA - Selain Kawah Putih, Ranca Upas juga bisa jadi destinasi liburan di Ciwidey, lo.

Dari Kawah Putih, Ranca Upas hanya berjarak sekitar 6,3 kilometer saja. Tepatnya, lokasi Ranca Upas berada di Jalan Raya Ciwidey, Kecamatan Rancabali, Bandung, Jawa Barat.

Ranca Upas merupakan wisata alam yang masih udaranya masih terasa asri dan sejuk. Lingkungan di sekitarnya juga masih cukup subur.

Tambah lagi, letaknya yang cukup jauh dari perkotaan sehingga pengunjung akan terbebas dari kebisingan dan kepadatan kota.

Keunggulan-keunggulan itulah yang membuat Ranca Upas menjadi destinasi favorit wisatawan, apalagi jika akhir pekan tiba.

Ranca Upas memang sudah terkenal dengan area berkemahnya yang luas. Biasanya, area ini juga kerap dijadikan lokasi shooting atau prewedding.

Baca Juga: Unik, pengunjung bisa bermain salju di Lembang Wonderland

Ranca Upas

Tapi, Ranca Upas juga punya banyak area wisata lainnya, lo. Tempat ini punya kolam renang, area bermain anak, Edelweiss Bridge, berkuda, dan panahan. Tentunya, masing-masing area wisata ini memiliki tarif tersendiri.

Jika ingin mampir ke area Ranca Upas saja, pengunjung hanya akan dikenakan biasanya tiket masuk senilai Rp 10.000 per orangnya. Kalau membawa kendaraan pribadi, pengunjung akan dikenakan tarif tambahan lagi senilai Rp 2.000 untuk roda dua dan Rp 5.000 untuk roda empat.

Selama masa pandemi, Ranca Upas Ciwidey menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti melakukan pengecekan suhu tubuh dengan batas suhu tertentu, mewajibkan pengunjung mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak dengan pengunjung lainnya.

Selanjutnya: Spesial bulan November, ini dia promo harga tiket masuk Sea World Ancol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Novianti Siswandini

Terbaru