Listrik padam, PLN minta maaf

Selasa, 02 Januari 2018 | 10:08 WIB Sumber: TribunNews.com
Listrik padam, PLN minta maaf


PLN - JAKARTA. PLN Meminta maaf atas terjadinya mati lampu di sejumlah tempat di Provinsi Banten pada Selasa (2/1) pagi.

Selain terjadinya padam aliran listrik di sejumlah permukiman warga, mati lampu tersebut juga sempat menyebabkan kereta rel listrik (KRL) di beberapa lintasan berhenti beroperasi selama beberapa menit.

Dalam akun facebuk PLN 123, PLN menyatakan permintaan maafnya. Berikut pernyataannya:

Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami pelanggan di Wilayah Jakarta Raya, Tangerang, dan Banten akibat adanya gangguan jaringan kelistrikan. Saat ini sedang dalam proses penanganan.

Adapun beberapa wilayah yang padam antara lain, Kp. Neglasari, Rawa Kucing Sewan, Lio Baru, Batu Ceper, Daan Mogot dan sekitarnya.

Listrik juga pada di Daan Mogot Raya, Cengkareng, Kali Deres, Kebon Jeruk, Kembangan, Pesanggrahan, Kedoya, Duri Kosambil, Cipondih Tangerang, Pejompongan, Jalan Sudirman, dan Bendungan Hilir. 

Kawasan lain yang juga terkena listrik padam adalah Mega Kuningan, Karet, Kebon Kacang, Tanah Abang, Slipi, Penjernihan, Petamburan, Jalan MH Thamrin, Kebon Sirih, Cikini, Menteng Atas, Kwitang, Medan Merdeka, Taman Monas, dan Salemba. 

Di wilayah Tangerang, listrik mati di BSD City, Pondok Jagung, Alam Sutera, Gading Serpong, Parung Panjang, Pagedangan, Rumpin, Cisauk, Pamulang, Kampung Babakan, Balaraja, Serpong, Ciputat, Serua, Kunciran, Cipondoh, dan sekitarnya.

Apabila terdapat hal–hal yang kurang jelas atau mengalami gangguan serta keluhan jaringan kelistrikan lainnya, bisa di dapatkan melalui contact center PLN 123 yang bisa diakses melalui telepon ke (kode area) 123, FB PLN 123, TW @pln_123 atau email ke pln123@pln.co.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati
Terbaru