Lowongan Kerja Terbaru 2023 di BUMN PT KIW, Fresh Graduate Bisa Daftar

Selasa, 07 Februari 2023 | 07:36 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Lowongan Kerja Terbaru 2023 di BUMN PT KIW, Fresh Graduate Bisa Daftar

ILUSTRASI. Lowongan kerja Terbaru 2023 di BUMN PT KIW, Fresh Graduate Bisa Daftar. Foto: PT. Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero)


LOWONGAN KERJA -  Masih banyak lowongan kerja terbaru di berbagai instansi, baik swasta maupun BUMN, yang dibuka di bulan Februari 2023 ini. 

Salah satu lowongan kerja yang bisa dicoba oleh pencari kerja, khususnya fresh graduate (lulusan baru), yaitu lowongan kerja di PT Kawasan Industri Wijayakusuma ( Persero) atau PT KIW. 

PT. KIW merupakan BUMN yang bergerak di bidang pengembangan dan pengelolaan kawasan industri. 

Bersumber dari situs resmi PT KIW, lowongan kerja kali ini dibuka untuk lulusan D3-S1 dari berbagai jurusan. 

Baca Juga: 20 Kampus Negeri Terbaik di Pulau Jawa Versi Webometrics 2023, Referensi SNPMB

Lowongan kerja Financial Audit Staff 

  • Minimal lulusan D3/S1 Akuntansi 
  • Fresh graduate dipersilakan untuk mendaftar 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun 
  • Memiliki pengetahuan atas proses kerja finance & accounting
  • Memiliki pengetahuan atas audit internal. 

Lowongan kerja Asset Management Staff 

  • Minimal lulusan D3/S1 diutamakan dari jurusan Manajemen Keuangan/Akuntansi 
  • Fresh graduate dipersilakan untuk mendaftar 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun 
  • Diutamakan memiliki pengetahuan mengenai manajemen aset 
  • Diutamakan memiliki pengetahuan mengenai manajemen portofolio 
  • Diutamakan memiliki pengetahuan atas standarisasi dan regulasi terkait aset dan portofolio. 

Lowongan kerja Environment Staff 

  • Minimal D3/S1 Teknik Lingkungan/Teknik Kimia/K3 
  • Fresh graduate dipersilakan untuk mendaftar 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun 
  • Memiliki pengetahuan di bidang WWTP, WTP, Produksi, dan K3 
  • Memiliki kemampuan operasional dan administrasi di bidang pengelolaan Lingkungan dan K3 Memiliki kemampuan administrasi yang baik 
  • Diutamakan memiliki Sertifikat K3 Umum.

Baca Juga: 20 PTN Terbaik di Luar Jawa Versi Webometrics 2023, Pilihan SNBP-SNBT Tahun Ini  

Lowongan kerja Maintenance Officer 

  • Minimal D3/S1 Teknik Sipil 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun 
  • Memiliki pengalaman di bidang konstruksi dan manajemen proyek 
  • Memiliki kemampuan dalam Gambar Teknik (AutoCad & SketchUp), Quantity Surveyor, Administrasi manajemen proyek Memiliki pengetahuan dalam pemeliharaan kawasan.

Lowongan kerja Business Planning Officer 

  • Minimal D3/S1 Manajemen Keuangan/Akuntansi 
  • Diutamakan memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam menyusun Studi Kelayakan Bisnis, Riset Pasar dan HBU, RKAP, dan RJPP 
  • Fresh graduate dipersilakan untuk mendaftar 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun 
  • Memahami Pembukuan, PSAK 72, dan PSAK 73 Memahami Financial Analysis dasar 
  • Diutamakan memiliki sertifikat yang berkaitan dengan Studi Kelayakan Bisnis, Penilaian, dan Riset Pasar. B

Lowongan kerja Engineering planning & analysis officer

  • Minimal D3/S1 Planologi (Urban Planning, Town planning)
  • Diuatamakan memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam menyusun Studi Kelayakan Bisnis, Riset Pasar, dan HBU
  • Fresh graduate dipersilakan untuk mendaftar 
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun
  • Memiliki Portofolio pekerjaan desain dan kemampuan teknis di berbagai desain kota & perkotaan dan Kawasan
  • Menguasai Autocad
  • Menguasai Arcgis dan Global Mapper menjadi nilai tambah
  • Diutamakan memiliki sertifikat yang berkaitan dengan Studi Kelayakan Bisnis, Penilaian, dan Riset Pasar

Lowongan kerja ICT officer

  • Minimal D3/S1 Sistem Informasi/Teknik Informasi/Teknik Komputer
  • Berusia minimal 18 tahun, maksimal 35 tahun
  • Memiliki pengalaman di bidang IT Business (ISP, Penguat Sinyal, Digital Advertising)
  • Memiliki kemampuan technical trouble shoot dan handling customer yang baik
  • Memiliki pengalaman dalam pengelolaan ERP

Baca Juga: Mengurus Akta Kelahiran yang Hilang, Ini Dokumen Persyaratan dan Biayanya

Lowongan kerja di BUMN PT KIW ini dibuka hingga tanggal 17 Februari 2023. Pelamar yang memenuhi kriteria di atas, bisa mendaftar secara online melalui link yang tertera di situs PT KIW. 

Harap berhati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan BUMN PT KIW, karena seluruh proses rekrutmen kerja ini tidak dipungut biaya apapun. 

Informasi lengkap tentang lowongan kerja di BUMN PT KIW 2023 bisa Anda lihat di https://kiw.co.id/.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru