Mi Yun Sin, kuliner legendaris Bogor, tutup gerai di Jalan Sudirman

Kamis, 22 Oktober 2020 | 13:01 WIB   Reporter: Fransiska Firlana
Mi Yun Sin, kuliner legendaris Bogor, tutup gerai di Jalan Sudirman


KEDAI - JAKARTA. Mi Sahabat Yun Sin atau Mi Yun Sin termasuk kuliner legendaris di Kota Bogor. Tapi, pengelola sajian bercitarasa oriental yang  sudah melayani pembeli sejak tahun 1950 harus menutup gerai di Jl. Jenderal Sudirman No. 20 Bogor.

Bangunan tua di Jenderal Sudirman tersebut yang menjadi lokasi usaha Mi Yun Sin tak banyak berubah sampai sekarang. Bangunan itu menjadi saksi sejarah perkembangan Mi Yun Sin. Dari hanya menampung puluhan pembeli hingga sekarang bisa ratusan pembeli.

Sayangnya, pembeli Mi Yun Sin yang sudah tiga generasi itu harus kehilangan kenangan bersantap kenikmatan mi ayam di bangunan tua itu. Sebab, tanggal 20 Oktober 2020 lalu merupakan hari terakhir Mi Yun Sin beroperasi di lokasi yang penuh sejarah itu.

“Kami pindah karena memang sudah habis masa pakainya,” ujar Angela Anie, salah satu pengelola Mi Yun Sin.

Baca Juga: Lezatnya Mi Ayam Kenyal Gang Ambi

Anie menjelaskan, selama ini pihaknya memang tidak sewa dalam menggunakan bangunan itu. Hanya saja, ada perjanjian dengan pihak investor mengenai masa pakai bangunan itu. Dan, di tanggal 20 Oktober 2020 masa pakainya habis.

Tapi, tenang. Anie mengungkapkan, pelanggan Yun Sin tetap bisa menikmati mi dengan racikan ala sang kakek di dua tempat, yaitu di Jl. Sawojajar, Pabaton Tengah, Bogor, dan Jl. Kumbang Bogor Baru. Selain itu, juga bisa dipesan melalui aplikasi makanan.

“Citarasa masih sama, produk di kedua tempat itu juga sama,” tegas dia.

Dan, Anie memastikan, Yun Sin bukan terbelah dua. Tetapi, memang membelah dua demi meningkatkan layanan yang lebih baik, sehingga bisa lebih gesit lagi "berlari".

Selanjutnya: Rendang Hitam, Rasa Nendang dari Lubuk Salero

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: S.S. Kurniawan

Terbaru