Operasi Zebra Tahun 2023 Dimulai, Cek Cara Bayar Denda Tilang di BRI, BNI, BCA, Gopay

Senin, 18 September 2023 | 11:10 WIB   Reporter: Adi Wikanto, Raissa Yulianti
Operasi Zebra Tahun 2023 Dimulai, Cek Cara Bayar Denda Tilang di BRI, BNI, BCA, Gopay

ILUSTRASI. Operasi Zebra Tahun 2023 Dimulai, Cek Cara Bayar Denda Tilang di BRI, BNI, BCA, Gopay


Cara Membayar Denda Tilang - Jakarta. Operasi Zebra tahun 2023 dimulai hari ini, Senin 18 September 2023. Simak cara membayar denda tilang jika terkena Operasi Zebra tahun 2023.

Cara membayar denda tilang dapat dilakukan melalui Gopay, BCA virtual account, hingga BRI dan BNI. Cara membayar denda tilang ini sangat mudah dan cukup membantu Anda jika melakukan pelanggaran pada Operasi Zebra tahun 2023.

Dilansir dari akun Instagram resmi @tmcpoldametro, Polda Metro Jaya mulai menggelar Operasi Zebra tahun 2023 hari ini, Senin (18/9). Operasi Zebra tahun 2023 berlangsung selama dua pekan hingga 1 Oktober 2023.

Baca Juga: Perpanjang SIM Mudah & Cepat jadi Di SIM Keliling Jakarta Hari Ini 18/9/2023

Target Operasi Zebra tahun 2023

Ada 15 jenis pelanggaran yang akan menjadi sasaran polisi dalam Operasi Zebra tahun 2023. Diharapkan, Operasi Zebra tahun 2023 ini bisa mengurangi pelanggaran yang membahayakan nyawa seperti melawan arah, tidak mengenakan helm dll.

Berikut 15 jenis pelanggaran yang akan disasar oleh polisi dalam Operasi Zebra Jaya 2023:

  1. Pengendara roda dua dan roda empat yang melawan arus
  2. Pengendara atau pengemudi yang di bawah pengaruh alkohol
  3. Pengendara atau pengemudi yang menggunakan ponsel saat mengemudi
  4. Pengendara tidak menggunakan helm standar nasional Indonesia (SNI)
  5. Pengemudi tidak menggunakan sabuk keselamatan
  6. Pengemudi melebihi kecepatan yang ditentukan
  7. Pengendara berbonceng lebih dari satu orang
  8. Pengemudi atau pengendara di bawah umur atau tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM)
  9. Kendaraan roda dua, roda empat, atau lebih yang tidak memenuhi persyaratan layak jalan
  10. Kendaraan roda dua, roda empat, atau lebih yang tidak dilengkapi surat tanda nomor kendaraan (STNK)
  11. Melanggar marka jalan
  12. Kendaraan roda dua atau roda empat yang tidak dilengkapi dengan perlengkapan standar
  13. Kendaraan bermotor yang memasang rotator dan sirene yang tidak sesuai peruntukkannya
  14. Penertiban kendaraan roda empat yang memakai plat nomor polisi rahasia
  15. Penertiban parkir liar.

Denda pelanggaran Operasi Zebra Tahun 2023

  1. Denda pengendara roda dua dan roda empat yang melawan arus Rp 500.000
  2. Denda pengendara atau pengemudi yang di bawah pengaruh alkohol Rp 750.00
  3. Denda pengendara atau pengemudi yang menggunakan ponsel saat mengemudi Rp 750.000
  4. Denda pengendara tidak menggunakan helm standar nasional Indonesia (SNI) Rp 250.000
  5. Denda pengemudi tidak menggunakan sabuk keselamatan Rp 250.000
  6. Denda pengemudi melebihi kecepatan yang ditentukan Rp 500.000
  7. Denda pengendara berbonceng lebih dari satu orang Rp 500.000
  8. Denda pengemudi atau pengendara di bawah umur atau tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM) Rp 1 juta

Cara membayar denda tilang

 

Jika Anda mendapat tilang pada Operasi Zebra tahun 2023 ini, bisa melakukan pembayaran melalui sejumlah layanan. Berikut cara membayar denda tilang dengan mudah:

1. Cara membayar denda tilang dengan Gopay

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-Tilang) di Gopay:

  • Selesaikan pesanan di Aplikasi GoPay
  • Pilih metode pembayaran dengan Gopay
  • Anda akan diarahkan ke aplikasi Gojek di HP
  • Periksa kembali detail pembayaran di aplikasi Gojek dan tekan bayar
  • Masukan PIN GoPay
  • Transaksi selesai

2. Cara membayar denda tilang dengan BCA Virtual Account

Sebagai informasi, cara bayar tilang elektronik yang satu ini dapat dilakukan melalui ATM, internet banking, atau mobile banking BCA ke nomor tujuan BCA Virtual Account.

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-Tilang) ke BCA Virtual Account:

  • Pilih pembayaran melalui BCA Virtual Account.
  • Catat nomor Virtual Account (VA) yang Anda dapat.
  • Gunakan ATM, Internet Banking, atau Mobile Banking BCA untuk menyelesaikan pembayaran tilang online
  • Masukkan PIN Anda.
  • Pilih ‘Transfer ke BCA Virtual Account’.
  • Masukkan nomor Virtual Account yang Anda dapat sebelumnya.
  • Pastikan semua informasi pembayaran Anda telah sesuai.
  • Pembayaran Anda dengan BCA Virtual Account selesai.

3. Cara membayar denda tilang dengan BRI Virtual Account

Sebagai informasi, cara bayar tilang elektronik yang satu ini dapat dilakukan melalui ATM, internet banking, atau mobile banking BRI ke nomor tujuan BRI Virtual Account (BRIVA).

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) ke BRI Virtual Account:

A. Dari ATM BRI ke BRIVA

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari ATM BRI ke BRI Virtual Account:

  • Pilih “Transaksi Lain”, lalu “Menu Lainnya”
  • Pilih “Pembayaran” dan klik “Menu Lainnya”. Pilih “Briva”
  • Masukkan Nomor BRI Virtual Account (Contoh: 26215xxxxxxxxxxxx), lalu tekan “Benar”
  • Konfirmasi pembayaran, tekan “Ya” bila sesuai

B. Dari Internet Banking BRI ke BRIVA

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari Internet Banking BRI ke BRI Virtual Account:

  • Masukan “User ID” dan “Password” dan pilih “Pembayaran”. Pilih “BRIVA”
  • Pilih rekening Pembayaran
  • Masukkan “Nomor Virtual Account BRI” Anda (Contoh: 26215-xxxxxxxxxxxx)
  • Masukkan nominal yang akan dibayar
  • Masukkan “Password” dan “Mtoken” anda
  • Tunggu hingga pembayaran e-tilang berhasil.

C. Dari Mobile Banking BRI ke BRIVA

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari Mobile Banking BRI ke BRI Virtual Account:

  • Log in ke Mobile Banking. Pilih “Pembayaran” dan klik “BRIVA”
  • Masukkan nomor BRI Virtual Account dan jumlah pembayaran
  • Masukkan nomor PIN anda
  • Tekan “OK” untuk melanjutkan transaksi
  • Transaksi berhasil
  • SMS konfirmasi akan masuk ke nomor telepon anda
  • Tilang elektronik telah selesai dibayar!

Baca Juga: Cara Isi E-Toll BCA Lewat BCA mobile dan ATM BCA, Paling Mudah

4. Cara membayar denda tilang dengan BNI Virtual Account

Sebagai informasi, cara bayar tilang elektronik yang satu ini dapat dilakukan melalui ATM, internet banking, atau mobile banking BNI ke nomor tujuan BNI Virtual Account.

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) ke BNI Virtual Account:

A. Dari ATM BNI ke BNI Virtual Account

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari ATM BNI ke BNI Virtual Account:

  • Masukkan Kartu Anda, klik Bahasa.
  • Masukkan PIN ATM Anda, pilih Menu Lainnya.
  • Pilih Transfer dan pilih Jenis Rekening yang akan Anda gunakan (Contoh: “Dari Rekening Tabungan”).
  • Pilih Virtual Account Billing. Masukkan nomor Virtual Account Anda (Contoh: 8277087781881441).
  • Tagihan yang harus dibayarkan akan muncul pada layar konfirmasi.
  • Konfirmasi, apabila telah sesuai, lanjutkan transaksi.
  • Pembayaran tilang elektronik Anda telah selesai.

B. Dari BNI Mobile Banking ke BNI Virtual Account

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari BNI Mobile Banking ke BNI Virtual Account:

  • Akses BNI Mobile Banking melalui handphone. Masukkan User ID dan password
  • Pilih menu Transfer.
  • Pilih menu Virtual Account Billing, lalu pilih rekening debet.
  • Masukkan nomor Virtual Account Anda (Contoh: 8277087781881441) pada menu Input Baru.
  • Tagihan yang harus dibayarkan akan muncul pada layar konfirmasi.
  • Konfirmasi transaksi dan masukkan Password Transaksi.
  • Pembayaran tilang elektronik (e-tilang) Anda telah berhasil.

Baca Juga: Simak Syarat dan Cara Buka Rekening Line Bank Anti Ribet Serta Cara Isi Saldonya

C. Dari SMS Banking ke BNI Virtual Account

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari BNI SMS Banking ke BNI Virtual Account:

  • Buka aplikasi SMS Banking BNI
  • Pilih menu Transfer.
  • Pilih menu Transfer rekening BNI.
  • Masukkan nomor rekening tujuan dengan 16 digit Nomor Virtual Account (Contoh: 8277087781881441).
  • Masukkan nominal transfer sesuai tagihan. Nominal yang berbeda tidak dapat diproses.
  • Pilih Proses, kemudian Setuju.
  • Balas sms dengan mengetik PIN sesuai dengan instruksi BNI. Anda akan menerima notif bahwa transaksi berhasil.
  • Atau dapat juga langsung mengetik sms dengan format: TRF[SPASI]NomorVA[SPASI]NOMINAL dan kemudian kirim ke 3346. Contoh: TRF 8277087781881441 44000

D. Dari ATM Bersama ke BNI Virtual Account

Berikut cara bayar tilang elektronik (e-tilang) dari ATM Bersama ke BNI Virtual Account:

  • Masukkan kartu ke mesin ATM Bersama.
  • Pilih Transaksi Lainnya, lalu klik Transfer.
  • Pilih Transfer ke Bank Lain.
  • Masukkan kode bank BNI (009) dan 16 Digit Nomor Virtual Account (Contoh: 8277087781881441).
  • Masukkan nominal transfer sesuai tagihan Anda. Nominal yang berbeda tidak dapat diproses.
  • Konfirmasi rincian Anda akan tampil pada layar.
  • Jika sudah sesuai, klik ‘Ya’ untuk melanjutkan.
  • Transaksi pembayaran tilang elektronik (e-tilang) Anda telah berhasil.

Itulah info Operasi Zebra tahun 2023 yang dimulai hari ini, serta cara bayar denda tilang melalui ATM maupun transfer online. Semoga Anda tidak mendapat tilang pada Operasi Zebra tahun 2023 ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto
Terbaru