ASIAN GAMES - Ribuan penonton meramaikan acara setahun hitung mundur (countdown) Asian Games 2018 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Jumat (18/8) sore WIB.
Berdasarkan pantauan JUARA, para penonton yang mayoritas dari kalangan remaja sudah memenuhi area panggung utama pada pukul 18.00 WIB.
Mereka antusias menyambut Asian Games 2018, sekaligus menantikan penampilan dua orang personel girlband ternama asal Korea Selatan, SNSD (Girls Generations), Kim Tae-yeon dan Kim Hyo-yeon.
Countdown Asian Games 2018 juga akan dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, para menteri, dan sejumlah pejabat kedutaan.
Acara ini diselenggarakan untuk menandakan setahun menjelang ajang Asian Games 2018 yang akan diselenggarakan di Jakarta dan Palembang, 18 Agustus hingga 2 September 2018.
Selain SNSD, Countdown Asian Games 2018 juga menampilkan sejumlah musisi Tanah Air, seperti Raisa, Tulus, GAC, Ikke Nurjanah, dan lain-lain.
Acara ini dimulai pada pukul 19.00 WIB. Para pengunjung terlebih dahulu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menikmati konser. (Nugyasa Laksamana)
Berita ini sudah dipublikasikan di Juara.net dengan judul: Ribuan Penonton Ramaikan Acara 'Countdown' Asian Games 2018 di Monas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News