Sekitar 23.000 warga Aceh masih mengungsi

Jumat, 09 Desember 2016 | 20:27 WIB Sumber: Kompas.com
Sekitar 23.000 warga Aceh masih mengungsi


JAKARTA. Hari ke-3 pasca-gempa Aceh pada Rabu (7/12) sejumlah warga masih tinggal di tempat pengungsian. Menurut Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, jumlahnya 23.231 jiwa yang tersebar di beberapa titik.

Adapun rinciannya, sebanyak 10.301 orang di Kabupaten Pidie Jaya dan 12.930 di Kabupaten Bireun. Sebanyak 10.301 orang pengungsi yang berada di Kabupaten Pidie Jaya tersebar di enam kecamatan.

Sedangkan jumlah korban meninggal, mencapai 100 orang. Sebelumnya, pihaknya menyebut jumlah korban tewas mencapai 102 orang. Namun setelah dilakukan pendataan kembali pada Jumat (9/12) pagi, didapatkan data bahwa korban tewas adalah 100 orang.

Ia mengatakan, kesalahan data ini karena adanya dua data yang sama atau dobel. Pihaknya sudah memverifikasi kembali data tersebut dan terus berkoordinasi dengan tim yang berada di lokasi.

(Fachri Fachrudin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru