Setelah jadi pembicara di Kolombia, Anies akan langsung ke Amerika Serikat

Kamis, 11 Juli 2019 | 14:21 WIB   Reporter: Noverius Laoli
Setelah jadi pembicara di Kolombia, Anies akan langsung ke Amerika Serikat


ANIES BASWEDAN -  JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta akan langsung bertolak ke Amerika Serikat, setelah kegiatannya di Kolombia selesai. Anies diketahui berangkat ke Kolombia, Amerika Selatan, pada Selasa (9/7).

"Di Kolombia menjadi narasumber, kemudian nanti ke US (Amerika Serikat) ada beberapa agenda," ujar Pelaksana harian (Plh) Gubernur DKI Jakarta Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (11/7).

Baca Juga: Anies lantik 16 pejabat baru, berikut daftarnya

Saefullah belum merinci agenda apa saja yang bakal dilakukan Anies di Amerika Serikat. Dia menyebut Anies baru akan kembali ke Jakarta pada 18 Juli mendatang. "Ada beberapa agenda, ya, mungkin nanti bisa berkembang sesuai pembicaraan di sana," kata Saefullah.

Baca Juga: Soal hujan buatan, Anies: Menurut saya BPPT offside

Sebelumnya diberitakan, Anies menghadiri World Cities Summit Mayors Forum (WCSMF) ke-10 di Kolombia, Amerika Selatan, pada 10-12 Juli 2019. Dalam forum ini, Anies akan menjadi pembicara dalam C40 High-Level Event, yaitu Roundtable Discussion bertema "How to make low carbon mobility in cities a bigger movement?".

Anies direncanakan bertolak menuju Kolombia pada Selasa malam dan kembali ke Jakarta pada 16 Juli 2019. (Nursita Sari)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dari Kolombia, Anies Akan Langsung ke Amerika Serikat"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli
Terbaru