Sodetan Ciliwung Diresmikan, Jokowi: Akan Selesaikan Banjir di 6 Kelurahan

Senin, 31 Juli 2023 | 10:21 WIB   Reporter: Ratih Waseso
Sodetan Ciliwung Diresmikan, Jokowi: Akan Selesaikan Banjir di 6 Kelurahan

Presiden Joko Widodo meresmikan sodetan Kali CIliwung di Jakarta, Senin (31/7/2023).


PENDANAAN INFRASTRUKTUR - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Sodetan Ciliwung yang berlokasi di Kelurahan Bidara Cina, Jakarta Timur, Senin (31/7).

Jokowi mengatakan, dengan selesainya Sodetan Ciliwung akan menyelesaikan permasalahan banjir di enam kelurahan.

"Urusan sodetan Ciliwung ini sudah bertahun-tahun sudah hampir 11 tahun, dan hari ini Alhamdulillah selesai ini bisa menyelesaikan paling tidak 6 Kelurahan nggak banjir lagi," kata Jokowi di Peresmian Sodetan Ciliwung, Jakarta Timur, Senin (31/7).

Jokowi mengatakan, Sodetan Ciliwung menjadi salah satu upaya dalam penanganan banjir di DKI Jakarta secara hulu dan hilir.

Tahun lalu pemerintah telah menyelesaikan Bendungan Ciawi dan Sukamahi di Bogor, Jawa Barat. Bendungan tersebut menjadi upaya dari sisi hulu dalam penanganan banjir di Jakarta.

"Penanganan banjir di Jakarta harus dilakukan dari hulu sampai Hilir tidak bisa dilakukan hanya di hilir saja," imbuhnya.

Baca Juga: Jokowi: Setelah Berhenti Agak Lama, Normalisasi Ciliwung Segera Kita Mulai

Dengan adanya Bendungan Ciawi dan Sukamahi, Sodetan Ciliwung, normalisasi Sungai Ciliwung dan Banjir Kanal Timur Ia menyampaikan, bisa menyelesaikan sekitar 62% dari persoalan banjir yang di Jakarta.

"Artinya masih ada PR 38% ini harus dikerjakan bersama-sama oleh Kementerian PUPR dan Pemprov DKI Jakarta," jelasnya.

Oleh karena itu diperlukan juga  normalisasi dari 12 Sungai lainnya baik Sungai Sunter, Sungai Cipinang, Sungai Baru Barat, Sungai Baru Timur, Sungai Mookervart, Sungai Pesanggrahan dan lain-lainnya.

Kemudian, Jokowi mengungkapkan masih ada pekerjaan rumah lain yakni banjir rob di DKI Jakarta. Oleh karena itu Ia menegaskan bahwa, penanganan banjir Jakarta harus dilakukan dari hulu sampai Hilir secara komprehensif.

"Sekali lagi harus dikerjakan bersama-sama Kementerian PUPR dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Ini persoalan yang sangat kompleks dan tidak mudah. Oleh sebab itu dengan sodetan Ciliwung kita harapkan mengurangi banjir Jakarta utamanya di enam Kelurahan," ujarnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari
Terbaru