KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Update penambahan jumlah pasien corona di Jawa Timur masih cukup tinggi bahkan mencapai rekor secara nasional.
Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur melaporkan jumlah pasien positif virus corona Covid-19 pada Kamis 25 Juni 2020 sebanyak 10.532 orang.
Update jumlah kasus harian ini, berarti hingga Kamis (24/6) pukul 21.00 WIB ada tambahan kasus baru virus corona di Jawa Timur sebanyak 333 kasus dalam sehari.
Ini berarti kasus corona di Jawa Timur melonjak lagi jika dibandingkan dengan sehari sebelumnya yakni Rabu (24/6) yang mencapai 183 kasus, maupun Rabu 23/6) sebanyak 274 kasus.
Sementara jumlah pasien corona di Jawa Timur yang sembuh mencapai 3.429 orang..
Angka kini berarti kesembuhan pasien corona di Jawa Timur bertambah 193 orang atau berkurang jika dibandingkan dengan sehari sebelumnya Rabu (24/6) sebanyak 241 orang secara harian.
Provinsi Jawa Timur juga melaporkan jumlah pasien yang menjalani perawatan pada Kamis (25/6) ini sebanyak 6.151 orang.
Dari jumlah pasien corona di Jawa Timur yang dirawat ini, sebanyak 2.838 orang menjalani perawatan di Rumah Sakit.
Sementara pasien corona di Jawa Timur yang pilih menjalani perawatan di rumah secara mandiri atau self isolation mencapai 2.462 orang.
Adapun pasien corona Jawa Timur yang menjalani perawatan di gedung penampungan 851 orang.
SELANJUTNYA>>
- corona
- corona di Indonesia
- corona di jakarta
- corona di jawa timur
- corona di Kota Depok
- Dana Bantuan Corona
- Joe Corona
- Jumlah kematian corona
- kasus baru corona
- kasus positif corona
- kelurahan bebas corona
- nutrisi pasien corona
- obat corona
- obat virus corona
- pasien corona
- Tenaga medis corona
- update corona Depok
- update corona di Indonesia
- update corona di Jakarta
- Update corona di Jawa Barat
- update corona di Jawa Timur
- update corona Surabaya
- vaksin corona
- vaksin virus corona
- Virus Corona
- virus corona di Kota Bekasi
- virus corona di Kota Palembang
- virus corona di Kota Tangerang
- Virus corona Indonesia
- zona merah corona
- zona rawan corona