Anies ajak perusahaan media meriahkan Asian Games

Sabtu, 21 Juli 2018 | 13:46 WIB Sumber: Kompas.com
Anies ajak perusahaan media meriahkan Asian Games

ILUSTRASI. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan


ASIAN GAMES - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak perusahaan-perusahaan media untuk ikut memeriahkan Asian Games 2018 dengan melakukan pengacatan kantor-kantor media dengan beragam warna.

"Mudah-mudahan redaksi juga kantornya diwarna-warni. Jangan hanya kampung, kantor media diwarnai, dibuat perayaan," kata Anies di Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (21/7).

Perusahaan-perusahaan media pun diharapkan membuat semacam kompetisi untuk memeriahkan Asian Games 2018. Misalnya, dengan mengecat kantor atau lomba kostum bagi para jurnalisnya "Saya berharap, teman-teman media bikin kompetisi. Mana kantor media paling keren dan semarak menyambut Asian Games. Ada enggak lomba berbagai macam kostum untuk jurnalisnya," kata Anies.

Ia menuturkan, Asian Games 2018 semestinya tidak hanya dimeriahkan oleh warga melainkan juga oleh mereka yang bekerja untuk publik. Anies mengatakan, sejak Juni 2018 pihaknya telah mengimbau para pengelola gedung untuk "bersolek" dalam menyambut Asian Games 2018.

Beberapa waktu terakhir, sejumlah tempat di DKI Jakarta dicat warna-warni guna menyambut Asian Games 2018. Pengecatan tidak hanya dilakukan di tempat publik seperti trotoar dan taman tetapi juga di kawasan permukiman. Asian Games 2018 akan diselenggarakan di dua kota yaitu Jakarta dan Palembang. Pesta olahraga terbesar se-Asia itu akan dimulai pada 18 Agustus 2018 mendatang. (Ardito Ramadhan)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anies Ajak Perusahaan Media Bikin Kantornya Warna-Warni"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru