Anies-Jusuf Kalla sering semobil, Sandiaga Uno: Car Pooling itu penting

Kamis, 05 Juli 2018 | 09:50 WIB
Anies-Jusuf Kalla sering semobil, Sandiaga Uno: Car Pooling itu penting

ILUSTRASI. Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno


Reporter: Kiki Safitri  | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam beberapa hari ini terlihat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan semobil dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Ini menjadi tanda tanya, apakah kedekatan keduanya terkait pencalonan Anies sebagai Presiden RI 2019 nanti.

Namun, hal ini ditanggapi santai oleh Wakil Gubernur Sandiaga Uno. Menurut dia, keduanya sedang mengantisipasi kemacetan dengan melakukan car pooling atau nebeng.

“Saya tadi nanya gini sama pak Anies, kan ini tiga hari berturut-turut pak Anies sama pak JK. Tapi kalau saya bilang saya berterimakasih, Itu menujukan kalau car pooling itu sangat penting karena kediaman rumah (dinas) nya itu dekat terus, kantornya bersebelahan, ya kenapa enggak car pooling gitu. Kan ngurangin kendaraan di jalan, efisiensi bensin, tempat parkir, memberikan contoh,” canda Sandiaga di Kemayoran, Rabu (4/7).

Sandiaga minta, kedekatan Anies dan JK ini jangan telalu dipolitisir.

Sandi menegaskan, sejauh ini, situasi politik cair. Fokus saat ini adalah mengemban tugas sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI.

“Saya juga mendapat kabar, tapi kita sebagai Pemprov DKI melihat fokusnya kami berdua itu untuk menyelesaikan kerja kita. Kita selesaikan rencana kerja, biarkan politik cair, biarkan mitra koalisi yang akan menentukan.” tegas Sandiaga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Terbaru