Bukit Geulis tempat wisata masa kini di Bogor

Kamis, 21 Januari 2021 | 04:50 WIB   Penulis: Novianti Siswandini
Bukit Geulis tempat wisata masa kini di Bogor


WISATA BOGOR - Bukit Geulis merupakan tempat wisata di Bogor yang punya banyak spot instagramable. Tempat ini cocok untuk pengunjung jadikan destinasi liburan bersama keluarga atau kerabat saat hari libur tiba.

Melansir Instagram resminya, Bukit Geulis tidak menarik harga tiket masuk. Akan tetapi, pengunjung hanya perlu membayar Rp 5.000 per orang di setiap spot yang ingin dicoba untuk latar berfoto. Ada sekitar sepuluh latar berfoto yang harus pengunjung coba seperti rumah pohon, ayunan, sakura, love dan masih banyak lagi.

Selain punya banyak spot berfoto, Bukit Geulis juga menawarkan pemandangan yang indah dan udara yang sejuk. Sehingga, pengunjung yang berasal dari kota yang ramai dan padat bisa lebih betah berlibur di tempat ini.

Jam operasional Bukit Geulis cukup lama, terhitung mulai pukul 07.00 - 20.00 WIB. Jadi Anda bisa lebih lama mengeksplorasi tempat berfoto ini. Bagi yang penasaran dengan tempat wisata ini, pengunjung bisa langsung menyambangi Bukit Geulis di Jalan Bukit Pelangi, Desa Gunung Geulis, Puncak Bogor.

Bukit Geulis

Baca Juga: Cocok untuk pengunjung eksplorasi, Pulau Biawak ada di Indramayu

Tidak hanya menerima pengunjung yang ingin berfoto-foto dengan kamera ponsel dan kamera biasa saja, Bukit Geulis juga menerima jasa foto profesional untuk berbagai momen seperti foto prewedding, keluarga, pasangan dan masih banyak lagi.

Selama masa pandemi, Bukit Geulis menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti melakukan pengecekan suhu tubuh dengan batas tertentu, mewajibkan pengunjung mencuci tangan dengan sabun secara berkala, memakai masker dan menjaga jarak dengan pengunjung lainnya.

Selanjutnya: Tawangmangu Wonder Park, tempat rekreasi nyaman bagi keluarga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Novianti Siswandini
Terbaru