Daftar Lokasi Vaksin Booster Kedua di Jakarta, Mana Saja?

Selasa, 31 Januari 2023 | 07:11 WIB Sumber: Kompas.com
Daftar Lokasi Vaksin Booster Kedua di Jakarta, Mana Saja?

ILUSTRASI. Masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas kini sudah bisa mendapatkan vaksin booster Covid-19 dosis kedua. SURYA/PURWANTO


VAKSIN COVID-19 - JAKARTA. Masyarakat umum berusia 18 tahun ke atas kini sudah bisa mendapatkan vaksin booster Covid-19 dosis kedua. 

Sejumlah fasilitas kesehatan tetap mengadakan vaksinasi mulai dari dosis pertama sampai dosis booster kedua. 

Sebelumnya dosis booster kedua ini hanya diperuntukan bagi tenaga kesehatan dan lansia.  

Dari keterangan sejumlah sosial media yang dimiliki puskesmas dan rumah sakit stok, vaksin booster kedua tersedia untuk lansia yang sudah memiliki tiket vaksin booster kedua di PeduliLindungi. 

Untuk mengetahui informasi ketersediaan vaksin maka bisa cek berkala lewat JAKI dan media sosial setiap fasilitas kesehatan. 

Adapun berikut ini beberapa lokasi vaksin booster yang sudah tersedia di rumah sakit di Jakarta bulan Februari 2023. Namun jadwal ini bisa berubah karena mengikuti ketersediaan stok vaksin di tempat. 

Baca Juga: UPDATE Vaksinasi Covid-19 per 27 Januari: Penambahan Vaksinasi Mencapai 87.618 Dosis

RSU Adhyaksa 

- Jadwal: Senin dan Jumat pukul 08.00-15.00 WIB dan Rabu pukul 16.00-20.00 WIB 
- Lokasi: gedung Sport Center lantai 1  
- Jenis vaksin: Sesuai ketersediaan 
- Pendaftaran: portal.rsuadhyaksa.co.id/vaksin 

RSUD Tarakan 

- Jadwal: Senin–Kamis pukul 08.00-12.00 WIB dan Jumat-Sabtu pukul 08.00-11.00 WIB 
- Lokasi: Lobby Gedung B 

RSUD Cilincing 

- Jadwal: Senin- Jumat pukul 08.00-11.00 WIB 
- Jenis vaksin: Pfizer 
- Pendaftaran: https://bit.ly/vaksincovidrsudcilincing atau on the spot 

RSUD Tanjung Priok 

- Jadwal: Senin-Jumat pukul 08.00-12.00 WIB 
- Jenis vaksin: Pfizer 
- Pendaftaran: On the spot 

Baca Juga: Ini Manfaat Penting Vaksin Booster Covid-19 Kedua Menurut IDI

RSUD Pademangan 

- Jadwal: Kamis Pukul 09.00-15.00 WIB 
- Lokasi: Klinik MCU dan Vaksinasi 
- Jenis vaksin: Pfizer 
- Pendaftaran: On the spot 

RSUD Tamansari 

- Jadwal: Selasa dan Kamis pukul 08.00-10.00 WIB 
- Jenis vaksin: Sesuai ketersediaan 
- Pendaftaran: On the spot 

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru