Di luar prediksi, perolehan suara pasangan Asyik ungguli DuaDM di Jabar

Rabu, 27 Juni 2018 | 15:54 WIB   Reporter: Abdul Basith
Di luar prediksi, perolehan suara pasangan Asyik ungguli DuaDM di Jabar

ILUSTRASI. DEBAT PUBLIK PILGUB JABAR 2018


PILKADA - JAKARTA. Perolehan suara pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik) melesat sementara di luar prediksi.

Hingga data masuk sebesar 70,89% pasangan Asyik berada di nomor dua di bawah Pasangan Ridwan Kamil-UU Ruzhanul Ulum (Rindu). Asyik memperoleh suara sebesar 28,24% sementara Rindu 31,70%.

Asyik mengungguli suara pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi (DuaDM) yang memperoleh suara sementara sebesar 27,02%.

Sedangkan pasangan Tubagus Hasanudin-Anton Charliyan (Hasanah) tertinggal dengan perolehan suara sementara 13,04%.

Hal tersebut diluar prediksi Lingkaran Survey Indonesia (LSI) Denny JA. Berdasarkan survey yang dilakukan pada Juni 2018, Pilkada Jabar diprediksi hanya menjadi pertarungan dua kandidat saja yaitu Rindu dan DuaDM.

"Dua kandidat berpotensi lanjut yang menentukan adalah tingkat popularitas kandidat, Asyik dan Hasanah kurang dikenal," ujar Peneliti Senior LSI Denny JA, Ardian Sopa saat hitung cepat, Rabu (27/6).

Meski begitu perubahan dinilai masih terus dinamis menjelang akhir. Faktor penentu lainnya dalam Pilkada Jabar adalah efektivitas partai dan kekuatan figur kandidat.

Figur kandidat akan membuat informasi lebih baik diterima masyarakat. Selain itu, masih terdapat faktor isu negatif yang dapat merubah suara pada waktu akhir.

"Banyak isu negatif yang berseliweran di hari-hari terakhir menyerang keempat pasangan calon," terang Sopa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru