Ditemukan pasien dengan CT 10, kandungan virusnya ratusan juta hingga miliaran

Kamis, 17 Juni 2021 | 18:16 WIB Sumber: Kompas.com
Ditemukan pasien dengan CT 10, kandungan virusnya ratusan juta hingga miliaran

ILUSTRASI. Ditemukan pasien dengan CT 10, kandungan virusnya ratusan juta hingga miliaran


Soal kasus Covid-19 di daerahnya, Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji menerangkan, angka kematian meningkat empat kali lipat dalam tiga bulan terakhir. 
“Ayolah, jangan lagi berdebat soal ini, angka kematian di Kalbar meningkat empat kali lipat dibandingkan tiga bulan lalu,” sebutnya. 

Hingga Rabu (16/6/2021), total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalimantan Barat mencapai 12.711 orang. 

Sebanyak 11.716 orang atau 92,17 persen telah dinyatakan sembuh, dan 125 orang atau 0,98 persen meninggal dunia. Mengenai kasus aktif, saat ini terdapat 870 orang atau 6,84 persen yang tengah menjalani isolasi dan perawatan. 

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Pontianak, Hendra Cipta | Editor: Dony Aprian, Teuku Muhammad Valdy Arief)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "“Sudah Ditemukan Pasien dengan CT 10, Artinya Kandungan Virusnya Ratusan Juta, bahkan Miliaran”"

Selanjutnya: Antisipasi lonjakan kasus Covid-19, Pemprov DKI siapkan rusun Nagrak

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli

Terbaru