Duh, 24 jemaah Tabligh Akbar di Masjid Al Muttaqien terindikasi covid-19

Senin, 20 April 2020 | 06:59 WIB Sumber: Kompas.com
Duh, 24 jemaah Tabligh Akbar di Masjid Al Muttaqien terindikasi covid-19

ILUSTRASI. 24 jemaah Tabligh Akbar di Masjid Al Muttaqien terindikasi covid-19 NIH/Handout via REUTERS. THIS IMAGE HAS BEEN SUPPLIED BY A THIRD PARTY. MANDATORY CREDIT


Adapun ratusan WNA jemaah tabligh akbar itu disebutkan Suparjiono sudah ada di Indonesia sejak bulan Februari lalu.

Mereka datang karena ikut dalam program Tabligh Akbar dengan mendatangi berbagai wilayah di Indonesia untuk menyiarkan agama. Namun belakangan, sejumlah daerah menutup akses pada mereka berkaitan dengan pandemi Covid-19.

Akhirnya WNA tersebut kembali berkumpul di Masjid Al Muttaqien yang disebut sebagai markas dari tabligh akbar tersebut. Saat ini, RT 024 mengisolasi masjid tersebut sehingga tak ada satupun warga sekitar ataupun warga asing yang boleh keluar masuk lokasi masjid.

Sementara untuk kebutuhan pokok para jamaah Tabligh Akbar tersebut dibelikan secara online tanpa harus berinteraksi langsung dengan mereka. Suparjiono mengatakan 266 jamaah Tabligh Akbar ini sudah melewati rapid test dan hasilnya negatif. (Jimmy Ramadhan Azhari)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "24 Jemaah Tabligh Akbar di Masjid Al Muttaqien Terindikasi Covid-19",

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru