Hore, layanan bus Transjakarta kembali beroperasi normal mulai hari ini

Selasa, 28 Mei 2019 | 13:06 WIB Sumber: Kompas.com
Hore, layanan bus Transjakarta kembali beroperasi normal mulai hari ini


TRANSJAKARTA - JAKARTA. Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta Nadia Diposanjoyo mengatakan, layanan transjakarta sudah kembali normal mulai Selasa (28/5). 

"Setelah mengalami penyesuaian baik itu perpendekan hingga penghentian layanan sementara pada 22 Mei 2019 maka mulai hari ini, Selasa (28/5), PT Transjakarta kembali mengantar maupun menjemput para pelanggan," kata Nadia dalam keterangan tertulis, Selasa.   

Layanan yang kembali normal yakni Koridor 1 Blok M-Kota dan Koridor 2 Harmoni-Pulogadung. 

Rute Koridor 1 terpaksa dialihkan sebab Jalan MH Thamrin tak bisa dilewati hingga Jalan Medan Merdeka Barat. 

Bus tak melewati Halte Bundaran HI hingga Halte Monas. 

Begitu pula Koridor 2 yang tak bisa melewati Halte Monas karena penutupan Jalan Medan Merdeka Barat. 

Ruas jalan itu ditutup ketika ada massa aksi di depan Mahkamah Konstitusi. 

Siang ini, jalan sudah kembali normal. 

Nadia menambahkan, pihaknya sudah mengumumkan pembukaan jalur transjakarta kepada pelanggan dengan berbagai media.  

“Pelanggan Transjakarta bisa memanfaatkan layanan untuk aktivitas sehari-hari,” ujarnya. (Nibras Nada Nailufar)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Mulai Hari Ini, Layanan Transjakarta Kembali Beroperasi Normal"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi
Terbaru