Jadwal dan lokasi vaksinasi anak 6-11 tahun di DKI Jakarta dan syaratnya

Jumat, 17 Desember 2021 | 11:25 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Jadwal dan lokasi vaksinasi anak 6-11 tahun di DKI Jakarta dan syaratnya

ILUSTRASI. Ilustrasi jadwal dan lokasi vaksinasi anak 6-11 tahun di DKI Jakarta serta syaratnya. KONTAN/Fransiskus Simbolon


4. Kecamatan Menteng, Jakarta Barat

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun wilayah Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat berlaku mulai tanggal 14 Desember 2021 dengan menggunakan vaksin Sinovac.

Syarat vaksinasi anak usia 6-11 tahun adalah anak usia 6-11 tahun yang sekolah di Kecamatan Menteng. Jadwal vaksinasi anak 6-11 tahun mengikuti jadwal dari sekolah.

Selain anak poin di atas, bila NIK Kecamatan Menteng dapat datang langsung sesuai jadwal layanan dan sesuai kuota ke lokasi vaksinasi Covid-19 di RPTRA Gondangdia, Puskesmas Kelurahan Pegangsaan dan Puskesmas Kelurahan Kebon Sirih.

Jadwal vaksinasi Covid-19 anak 6-11 tahun yakni hari Senin-Jumat (kecuali Libur Nasional) jam 07.30 - 12.00.

Syarat vaksinasi anak 6-11 tahun adalah sebagai berikut:

  • Warga negara Indonesia (WNI), membawa KIA/KK
  • Dalam kondisi sehat
  • Anak didampingi orang tua/wali
  • Membawa alat tulis sendiri

Hotline vaksinasi Covid-19 anak 6-11 tahun untuk Puskesmas Kecamatan Menteng yakni 08111797282.
 
Itulah lokasi dan jadwal vaksinasi anak 6-11 tahun di DKI Jakarta serta syaratnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru