Jalan menuju Puncak Bogor ditutup mulai 18.00 WIB

Kamis, 31 Desember 2015 | 12:11 WIB Sumber: TribunNews.com
Jalan menuju Puncak Bogor ditutup mulai 18.00 WIB


CIANJUR. Polisi akan memberlakukan rekayasa arus lalu lintas pada malam pergantian tahun baru 2016 di Jalan Raya Cianjur-Puncak.

Jalur yang menghubungkan Kabupaten Cianjur dan Bogor itu akan ditutup Kamis (31/12) pukul 18.00 WIB.

Informasi yang dihimpun Tribun, arus lalu lintas terutama dari arah Kabupaten Cianjur menuju puncak akan ditutup sampai Jumat (1/1) pukul 04.00 WIB.

Penutupan arus menuju puncak itu dimulai dari perempatan tugu mamaos, maos, dan maenpo, Kabupaten Cianjur.

Sedangkan untuk kendaraan yang akan ke Kabupaten Bogor dialihkan melalui Kabupaten Sukabumi atau Jonggol.

Adapun kendaraan beban dan bus sudah tidak boleh melintasi jalur Puncak mulai sejak pukul 06.00 WIB.

Arus lalu lintas untuk kendaraan beban dan bus juga dialihkan melalui Jonggol atau Kabupaten Sukabumi.

Namun pengalihan arus kendaraan beban dan bus berlaku sampai Sabtu (2/1).

"Bagi warga yang ingin ke puncak kalau bisa sebelum pukul 18.00. Setelah itu sudah diperbolehkan masuk," ujar Kasatlantas Polres Cianjur AKP Didin Jarudin kepada Tribun melalui sambungan telepon, Kamis (31/12).

Didin pun mengimbau, kepada seluruh warga masyarakat agar tetap memperhatikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran dalam berlalulintas pada perayaan tahun baru.

Bagi warga yang mengemudikan kendaraan bermotor untuk tidak dalam pengaruh minuman beralkohol atau dalam kondisi fisik yang kelelahan.

"Perlu juga diperhatikan kontur jalan di Kabupaten Cianjur yang menurun, berkelok, dan menanjak. Selain itu dihindari pula berhubungan dengan orang yang baru dikenal untuk antisipasi tindak pidana penipuan," ujar Didin. (Teuku Muhammad Guci Syaifudin)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Hendra Gunawan

Terbaru