Jelang PON 2016, Tol Soroja mulai dibangun

Kamis, 10 September 2015 | 13:43 WIB Sumber: Kompas.com
Jelang PON 2016, Tol Soroja mulai dibangun


BANDUNG. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meresmikan pembangunan Tol Soroja di Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (10/9). 

Seremoni berupa groundbreaking Tol Soroja berlangsung di depan Stadion Si Jalak Harupat. Selain diharapkan jadi solusi kemacetan di Kabupaten Bandung dan Kota Bandung, tol sepajang 8,13 kilometer itu diproyeksikan sebagai penunjang sarana infrastruktur jelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 di Jawa Barat. 

Stadion Si Jalak Harupat telah resmi ditunjuk menjadi lokasi opening ceremony PON 2016. 

"Diperkirakan bisa selesai Agustus 2016 sehingga pada pelaksanaan PON sudah dipakai," kata Basuki. 

Pembangunan tol yang mulai dicetuskan sejak 2005 itu bukan tanpa kendala. 10% dari total lahan yang dibutuhkan, hingga kini masih belum dibebaskan. Meski begitu, Basuki optimis pengerjaan proyek bisa selesai tepat waktu. 

"Saya kira 10% sambil dikerjakan fisiknya, ada sengketa tapi tidak terlalu berat karena dari internal pemilik tanah antar keluarga. Target satu tahun saya kira kalau konstruksi itu pasti bisa, mau ditambahin alat, kerja 24 jam. Apalagi lokasinya datar, topografinya ringan, tanahnya bagus, pondasinya bagus, tidak perlu treatmen yang berat," ucapnya. 

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan, tol tersebut diharapkan bisa membantu pelaksanaan PON. Pasalnya, dengan adanya tol tersebut jarak tempuh dari Kota Bandung menuju Kabupaten Bandung hanya membutuhkan waktu 5 sampai 10 menit. 

"Optimistis bisa dipakai oleh untuk PON, venue akan dibangun, tolnya juga sedang dibangun, agustus diresmikan. Kalau kurang dana, kita tambah saja," ungkapnya. (Dendi Ramdhani)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia
Terbaru