Jokowi resmikan MTs Negeri 3 Pekanbaru, para siswa sambut antusias

Jumat, 21 Februari 2020 | 16:01 WIB Sumber: Kompas.com
Jokowi resmikan MTs Negeri 3 Pekanbaru, para siswa sambut antusias

ILUSTRASI. Presiden Joko Widodo usai menghadiri rapat koordinasi nasional investasi 2020, Kamis (20/2).


"Sekumlah Rp 3,8 triliun di antaranya digunakan untuk rehabilitasi sekolah dan Rp 769,1 miliar untuk madrasah," kata Basuki.

Untuk diketahui, sejak tahun 2019 Kementerian PUPR mendapatkan tugas tambahan untuk melakukan rehabilitasi dan renovasi sekolah, madrasah, perguruan tinggi, pasar dan membangun sarana prasarana olahraga.

Tercatat rehabilitasi sekolah yang telah ditangani pada tahun anggaran 2019 sebanyak 1.679 sekolah (SD, SMP dan SMU) dan 179 madrasah (Ibtidaiyah, Tsanawiyah dan Aliyah) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Menurut Basuki, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari instruksi Presiden Joko Widodo kepada Kementerian PUPR untuk melakukan percepatan pembangunan dan rehabilitasi sebanyak 10.000 sekolah dan madrasah di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Jokowi optimistis pengembangan bahan baku lokal bisa tekan defisit neraca dagang

Instruksi ini dituangkan dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pembangunan, Rehabilitasi, atau Renovasi Pasar Rakyat, Prasarana Perguruan Tinggi, dan Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.

Rehabilitasi sekolah dan madrasah bertujuan untuk mendukung fokus Pemerintah dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.

Dalam pelaksanaan rehabilitasi sekolah dan madrasah, Kementerian PUPR berkoordinasi dengan sejumlah kementerian terkait, di antaranya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, dan Kementerian Agama. (Hilda B Alexander)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Disambut Antusias Siswa, Jokowi Resmikan MTs Negeri 3 Pekanbaru",

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru