KESEHATAN - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) membenarkan bahwa Kabupaten Garut menetapkan status kejadian luar biasa (KLB) difteri. KLB ini ditetapkan setelah adanya kematian warga diduga akibat terpapar difteri.
Pada Selasa (21/2/2023), sebanyak tujuh warga Desa Sukahurip, Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut meninggal dunia diduga terpapar virus difteri dalam rentang 6-19 Februari 2023. "Benar (telah terjadi KLB difteri di Garut)," kata Nadia singkat kepada wartawan, Rabu (22/2/2023).
Nadia menuturkan, menetapkan status KLB virus difteri dilakukan sebagai pemberitahuan bahwa situasi sudah darurat. Hal ini merupakan bagian dari penanganan difteri agar kasusnya tidak meluas.
Satu kasus difteri sudah bisa dinyatakan KLB. "Penanganan difteri agar KLB tidak meluas, menetapkan status KLB difteri sebagai pemberitahuan bahwa situasi sudah darurat," ucap Nadia.
Baca Juga: Inilah Imunisasi Dasar Lengkap yang Wajib Diberikan pada Anak, Orangtua Catat
Selain itu, ada beberapa penanganan lain yang perlu diterapkan. Selain menetapkan KLB, Nadia menyampaikan, Puskesmas perlu membuat posko KLB difteri di lokasi.
Lalu, melakukan tata laksana kasus sesuai dengan pedoman pengambilan swab, pemberian ADS sesuai rekomendasi ahli, isolasi kasus, dan memberikan profilaksis kepada semua kontak erat.
Lebih lanjut, menunjuk pemantau minum obat (PMO) profilaksis (kader, toma, atau petugas kesehatan setempat), membatasi aktivitas di luar rumah bagi yang sakit, dan tetap melakukan protokol kesehatan terutama di daerah/lokasi KLB dengan menjaga jarak dan penggunaan masker.
"Melakukan outbreak respond immunization (ORI) sesuai arahan komite ahli, dan melakukan koordinasi dengan lintas sektor dalam penanganan kasus difteri," ucap Nadia.
Kemudian, semua stakeholder juga perlu melakukan sosialisasi tentang penyakit difteri dan pentingnya imunisasi kepada masyarakat. Sebab, sama seperti penyakit lain, difteri dapat dicegah lewat suntik imunisasi.
Karena itu, pemerintah akan terus melakukan upaya imunisasi di wilayah tersebut dengan pendekatan bersama tokoh masyarakat sekitar.
Baca Juga: Kejar Cakupan Imunisasi, Pemerintah Gelar Bulan Imunisasi Anak Nasional
"Meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap (IDL), dan melakukan ORI (outbreak respon imunization) di wilayah Garut," kata Nadia.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kemenkes: Kabupaten Garut Tetapkan KLB Difteri"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News