Kepolisian sebut WNA peserta ijtima ulama akan dirantina menunggu kepulangan

Kamis, 19 Maret 2020 | 11:04 WIB Sumber: Kompas.com
Kepolisian sebut WNA peserta ijtima ulama akan dirantina menunggu kepulangan

ILUSTRASI. Ilustrasi virus corona


DAMPAK VIRUS CORONA -  JAKARTA. Warga Negara Asing (WNA) peserta kegiatan Ijtima Ulama Dunia 2020 Zona Asia di Pakatto, Gowa, akan dikarantina atau dilokalisasi sambil menunggu jadwal kepulangan mereka.

Acara yang semula direncanakan berlangsung pada 19-22 Maret 2020 tersebut telah resmi dibatalkan.

"Untuk WNA, akan dikarantina namun bukan protokol Covid-19, tetapi karantina menunggu keberangkatan sesuai tiketnya," kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Ibrahim Tompo ketika dihubungi, Kamis (19/3/2020).

Baca Juga: Akhirnya, Ijtima Ulama Dunia di Gowa dibatalkan! Ribuan peserta dipulangkan

Ibrahim menuturkan, mereka tidak boleh keluar masuk dari tempat karantina. Selama masa itu, katanya, polisi akan mengawal para peserta tersebut. Namun, ia tidak merinci berapa jumlah personel TNI-Polri yang mengawal proses tersebut.

"Akan tetap dikawal agar tidak membaur dengan masyarakat," ujar dia.

Diberitakan, Istana Kepresidenan memastikan kegiatan Ijtima Jamaah Tabligh Dunia di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, yang diikuti ribuan jemaah dari berbagai negara dibatalkan.

Baca Juga: Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah minta acara ijtima di Gowa ditunda

Editor: Noverius Laoli
Terbaru