BATAM. Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Selasa (10/2), kembali dibuka setelah tutup sejak pukul 10.30 WIB, menyusul jatuhnya pesawat latih Flybest jenis cessna 152 dengan dua penumpang.
Pesawat pertama yang mendarat setelah Bandara Hang Nadim dibuka, sekitar pukul 12.10 WIB adalah Citilink dari Pekanbaru tujuan Batam.
"Iya, tadi sempat ditutup sampai pukul 12.00 WIB. Sekarang sudah buka," kata Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Humas BP Batam, Dwi Djoko Wiwoho.
Saat kejadian pesawat satu mesin tersebut jatuh, sebelumnya sempat terbakar di landasan namun tidak menimbulkan korban jiwa.
"Tidak ada korban. Selama proses evakuasi, sejumlah pesawat yang hendak mendarat dialihkan ke bandara lain," kata dia lagi.
Manajemen Flybest yang berkantor dekat dengan gedung VIP Bandara Internasional Hang Nadim Batam belum memberikan penjelasan atas kejadian tersebut.
Plt Kepala Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso mengatakan, pihaknya tengah menemui manajemen untuk mengetahui pasti kejadian tersebut.
"Saya baru ketemu manajemen. Sebentar lagi saya berikan informasinya," kata dia pula.
Kecelakaan pesawat latih Flybest kali ini merupakan yang kedua, setelah pada 2013 satu pesawat juga jatuh di perairan Pulau Bintan.
Kecelakaan tidak mengakibatkan korban jiwa, namun pesawat mengalami rusak parah.
Sekolah penerbangan yang pesawat latihnya mengalami kecelakaan itu, didirikan awal 2013, semula memiliki lima pesawat sejenis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News