ASN/PNS - JAKARTA. Kemajuan teknologi yang semakin pesat mengharuskan semua lini industri harus melakukan transformasi digital secara menyeluruh dewasa ini, termasuk lembaga pemerintahan.
Lembaga Administrasi Negara (LAN) sebagai lembaga yang bertanggung jawab atas pengembangan kapasitas sumber daya manusia aparatur sipil negara (ASN) dan reformasi birokrasi di Indonesia, juga tidak terlepas dari arus transformasi ini.
Transformasi digital di LAN tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas birokrasi, tetapi juga untuk menciptakan layanan publik yang lebih baik bagi masyarakat. Maklum, kebutuhan akan layanan pemerintahan yang cepat, transparan, dan responsif semakin meningkat di era digital.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Muhammad Taufiq mengungkapkan lembaga negara perlu melakukan transformasi digital secara menyeluruh.
Baca Juga: Usung Tema Suistanability, Berikut Daftar Perusahaan Pemenang SPEx2 DX Award 2024
"Pegawai LAN yang terus mendorong semangat melakukan terobosan-terobosan untuk terus mendorong transformasi dalam layanan-layanan yang diberikan oleh Lembaga Administrasi Negara," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala LAN, Muhammad Taufiq, dalam keterangan resminya, Sabtu (3/9).
Pernyataan Muhammad Taufiq tersebut disampaikan di sela acara penghargaan Strategy and Performance Execution Excellence atau SPEX2 Award di Jakarta.
Atas langkah transformasi digital yang dilakukan, LAN mendapatkan penghargaan pada kategori Outstanding Achievement in Sustainability & Governance, dan The Best Execution Winner in Government Sector di ajang tersbut.
Penghargaan SPEX2 ini merupakan penghargaan pertama yang di peroleh oleh LAN sejak penghargaan ini di digelar untuk pertama kalinya di tahun 2011.
Ini merupakan gelaran ke-9 pada tahun 2024 diselenggarakan oleh GML Performance Consulting dan Kontan Media sebagai mitra serta platform QuBisa sebagai event organizer.
Baca Juga: Pendaftaran CPNS Dibuka Agustus 2024, Ini Instansi dengan Kuota Terbanyak
Taufik bilang, penganugerahan ini dilakukan dengan cara yang sangat kompetitif. Menurutnya, hal ini merupakan sebuah kerja kolektif dari seluruh pegawai LAN.
Sebelumnya, LAN telah melewati beberapa tahapan. Pertama, market data review and analisis juri untuk penetapan nomine, Review atas big data untuk menentukan perusahaan terbaik Indonesia yang layak diundang berpartisipasi.
Kedua, penilaian nomine dan validasi dokumen. Pada tahap ini, LAN wajib mengikutsertakan manajemen dan karyawan dalam survei transformasi digital dan mengisi formulir aplikasi untuk memberi bukti atas kemampuan eksekusi dan transformasi digital yang telah dilakukan. Ketiga, presentasi nomine, penilaian juri, dan review terakhir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News