Link Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen BUMN 2022, Diumumkan Hari Ini

Senin, 09 Mei 2022 | 06:05 WIB Sumber: Kompas.com
Link Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen BUMN 2022, Diumumkan Hari Ini

ILUSTRASI. Pada hari ini, Senin (9/5/2022), pengumuman hasil seleksi administrasi Rekruitmen Bersama BUMN 2022 dijadwalkan akan diumumkan.


BUMN - JAKARTA. Pada hari ini, Senin (9/5/2022), pengumuman hasil seleksi administrasi Rekruitmen Bersama BUMN 2022 dijadwalkan akan diumumkan. 

Melansir laman resminya, pengumuman hasil seleksi administrasi Rekruitmen Bersama BUMN 2022 akan dilaksanakan pukul 14.00 WIB. 

Pendaftar bisa mengakses laman resmi https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id untuk mengetahui hasil seleksi administrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2022. Hasil pengumuman tersebut dapat dilihat hingga 11 Mei 2022. 

Sebelumnya, Forum Human Capital Indonesia (FHCI) telah membuka rekrutmen bersama pada 14 April 2022. Pendaftaran tersebut ditutup hingga 25 April 2022 pukul 22.00 WIB. Adapun posisi yang ditawarkan sebanyak lebih dari 2.700 lowongan dari 50 lebih perusahaan BUMN, seperti Mandiri, Pertamnia, KAI, BNI, BRI, Bulog, PLN, Damri, dan sebagainya. 

Cara cek hasil seleksi administrasi

Diberitakan oleh Kompas,com (7/5/2022), peserta bisa mengecek pengumuman hasil seleksi administrasi Rekrutmen Bersama BUMN dengan melakukan beberapa cara berikut ini: 

1. Mengunjungi laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id 
2. Klik tab menu "Lamaran Saya"
3. Cek tahapan rekrutmen yang sudah dilalui 
4. Peserta yang memenuhi kualifikasi terbaik (shortlisted candidates) akan diundang untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya. 

Baca Juga: Selama Libur Lebaran, Peruri Sediakan Layanan Digital Transaksi Elektronik

Setiap tahapan dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2022 menerapkan sistem gugur. Hanya kandidat yang lulus di tiap tahapan yang memenuhi kualifikasi untuk mengikuti tahapan selanjutnya 

Pendaftar lebih dari 1,2 juta 

Dilansir dari Antara, Kementerian BUMN mencatat lebih dari 1,2 juta orang sudah mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022. 

Hal tersebut menunjukkan tingginya antusias dan minat para warga untuk bergabung dan berkontribusi dengan perusahaan BUMN.

“Ini menunjukkan besarnya minat para milenial Indonesia untuk bergabung di BUMN dan berkontribusi dalam kemajuan perekonomian bangsa," ujar Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata. 

Rekruitmen Bersama BUMN 2022 ini merupakan komitmen Menteri BUMN Erick Thohir yang menginginkan agar BUMN terus membuka lapangan kerja dan seluruh proses rekrutmennya harus dikawal dengan baik. 

Baca Juga: Bank BTN Buka Lowongan Kerja Terbaru Mei 2022, Simak Persyaratannya

Tujuannya adalah untuk melakukan transformasi BUMN menuju ke arah yang semakin profesional. Transformasi di bidang sumber daya manusia ini juga dimaksudkan untuk mendapatkan dan mempertahankan talenta terbaik dalam mengelola BUMN. 

Selama proses rekruitmen, FHCI memastikan bahwa seluruh tahapan prosesnya tidak dikenai biaya sepeserpun, transparan, dan akuntabel. 

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru