JAKARTA. Massa pendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat mulai mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Rabu (21/9).
Ahok-Djarot rencananya akan mendaftar ke KPU DKI sekitar pukul 13.00 WIB. Pantauan Kompas.com, para pendukung Ahok-Djarot mulai mendatangi Kantor KPU DKI sekitar pukul 12.00 WIB.
Mereka menggunakan kaus relawan Ahok-Djarot. Ada juga yang memakai seragam Golkar dan Hanura. Para pendukung Ahok-Djarot tampak membawa spanduk bertulisan "Sudah Teruji dan Terbukti" dan bendera Partai Hanura.
Polisi dan Petugas KPU DKI tampak bersiaga di depan gerbang Kantor KPU DKI dipimpin Kapolsek Senen Kompol Indra.
Mereka menyeleksi pihak-pihak yang diizinkan masuk ke Kantor KPU DKI. Tidak semua pendukung diizinkan masuk ke Kantor KPU DKI karena keterbatasan tempat. (Nursita Sari)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News