Jabodetabek

Masuk PRJ Bayar Berapa? Ini Harga & Cara Beli Tiket Jakarta Fair 2024

Jumat, 21 Juni 2024 | 06:00 WIB   Reporter: Adi Wikanto
Masuk PRJ Bayar Berapa? Ini Harga & Cara Beli Tiket Jakarta Fair 2024

ILUSTRASI. Masuk PRJ Bayar Berapa? Ini Harga & Cara Beli Tiket Jakarta Fair 2024


Harga Tiket PRJ / Jakarta Fair 2024  - Jakarta. Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair Kemayoran 2024 resmi dimulai. Lalu, untuk masuk PRJ atau Jakarta Fair 2024 harus bayar berapa?

PRJ atau Jakarta Fair 2024 resmi dimulai 12 Juni 2024. Harga tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 bermacam-macam.

Namun yang pasti, tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 bisa dibeli online. Artikel ini akan menjelaskan cara beli dan harga tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024.

Dilansir dari website resmi, PRJ atau Jakarta Fair 2024 adalah pameran multiproduk terbesar, terlengkap, dan terlama di kawasan Asia Tenggara. Tak heran, event yang berlangsung selama 33 hari (12 Juni - 14 Juli) ini menjadi magnet tersendiri untuk dikunjungi.

PRJ atau Jakarta Fair 2024 ini diikuti 2.550 perusahaan peserta dan 1.550 stan yang memamerkan berbagai produk unggulan. Komposisi peserta yakni 60 persen dari sektor swasta dan 40 persen dari sektor UMKM.

PRJ atau Jakarta Fair 2024 ini menjadi yang ke-55 kalinya sejak diselenggarakan pertama kali pada tahun 1968 silam. Ajang ini secara khusus digelar dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta yang menginjak usia ke-497.

Untuk memasuki pameran Jakarta Fair, pengunjung bisa mendapatkan tiket dengan harga terjangkau. Tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 hari Senin dibanderol Rp40.000.

Baca Juga: Ada Umrah Gratis & Hadiah Segunung Di Kampung Adira PRJ 2024

Sementara tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 untuk Selasa - Jumat Rp50.000. Sedangkan harga tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 untuk hari Sabtu, Minggu, dan tanggal merah dikenakan Rp60.000.

Tiket masuk pameran hanya memasuki area pameran dan tidak dapat memasuki area konser. Jika ingin melihat konser, pengunjung harus beli tiket konser PRJ atau Jakarta Fair 2024. 

Khusus untuk lansia di atas umur 60 tahun dapat memasuki PRJ atau Jakarta Fair 2024 secara cuma-cuma alias gratis. Syaratnya cukup menunjukkan e-KTP dan berlaku satu kali kunjungan.

Tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 gratis juga diberikan kepada anak-anak dengan tinggi di bawah 1 meter.  Adapun pengukuran tinggi badan dilakukan di setiap loket yang tersedia.

Tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 gratis juga diberikan kepada anggota Polisi dan TNI. Syaratnya menunjukkan kartu anggota yang masih aktif.

Selain itu, ada hal baru yang ditawarkan pada event PRJ atau Jakarta Fair 2024 ini. Penawaran tersebut berupa tiket Bundling Konser Regular dan tiket Bundling Konser VIP.

Tak ketinggalan, penyelenggara menyiapkan paket konser musik khusus genre koplo dan senja. Tiket masuk berlaku untuk 1 orang dan 1x masuk sesuai dengan tanggal yang tercetak di tiket. Tiket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan.

Baca Juga: Catat Rute ke PRJ JIEXPO 2024 dengan TransJakarta, KRL, hingga Jaklingko

Berikut ini harga tiket paket terusan yang ditawarkan:

1. Everyday Pass (Tiket Masuk + Konser VIP)

Pengunjung yang membeli tiket Everyday Pass berhak mendapatkan tiket ke area pameran dan juga menikmati konser VIP selama 33 hari. Adapun harga tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 Everyday Pass dibanderol Rp3.300.000.

2. Everyday Pass (Tiket Masuk + Konser Regular)

Tiket Everyday Pass juga ditawarkan bagi pengunjung yang ingin memasuki area pameran dan menikmati konser musik regular selama event berlangsung. Tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024 ini dibanderol Rp2.200.000.

3. Paket Koplo

Dengan paket ini, pengunjung PRJ atau Jakarta Fair 2024 dapat memasuki area pameran dan menonton konser musik yang menampilkan genre musik koplo persembahan Feel Koplo, Gildcoustic, NDX AKA, dan Guyon Waton. Dengan mengeluarkan Rp450.000, pengunjung bisa menikmati sajian musik koplo secara VIP.

4. Paket Senja

Paket senja ditawarkan bagi pengunjung penikmat lagu-lagu senja persembahan Fiersa Besari, Fourtwnty, Sal Priadi, dan Parade Hujan. Paket ini bisa didapatkan seharga Rp450.000.

Berikut informasi jam buka pameran PRJ atau Jakarta Fair 2024:

  • Senin - Jumat: 15.30 - 22.00 WIB
  • Sabtu dan Minggu: 10.00 - 22.00 WIB
  • Malam Takbiran (16 Juni): 10.00 - 19.00 WIB
  • Idul Adha (17 Juni): 14.00 - 22.00 WIB
  • Periode Idul Adha (18 Juni): 10.00 - 22.00 WIB

Link & cara beli tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024

Tiket Jakarta Fair atau PRJ 2024 dapat dibeli secara online di Loket.com atau dengan mengunjungi link website ini

Pengunjung yang ingin masuk ke PRJ atau Jakarta Fair 2024 cukup akses link website ini untuk membeli tiket. Lalu pilih tiket masuk PRJ atau Jakarta Fair yang diinginkan dan bayar via transfer atau pilihan lainnya.

Tiket Jakarta Fair atau PRJ 2024 tidak perlu dicetak / print. Pengunjung Jakarta Fair atau PRJ 2024 cukup menyimpan tiket dalam versi pdf.

Berikut ketentuan tiket PRJ atau Jakarta Fair 2024:

1. Tiket Masuk (Tanpa Konser) adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan tidak dapat memasuki area konser.

2. Tiket Bundling Masuk + Konser REG adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser Regular.

3. Tiket Bundling Masuk + Konser VIP adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser VIP

4. Tiket Paket Terusan (VIP dan REG) adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser di semua tanggal yang telah di tentukan.

5. Tiket hanya berlaku untuk 1 orang dan 1x masuk sesuai dengan tanggal yang tercetak di tiket

6. Tiket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan

7. Mohon untuk tidak menyebarluaskan tiket ini, Kami tidak bertanggung jawab jika pembelian tiket tidak melalui website resmi dan atau sudah digunakan oleh orang lain.

8. Dilarang membawa senjata tajam atau obat-obatan terlarang

9. Penyelenggara berhak untuk tidak memberikan izin masuk ke dalam arena Jakarta Fair Kemayoran 2024 apabila syarat dan ketentuan tidak terpenuhi

Acara PRJ / Jakarta Fair 2024 hari ini

Ada acara menarik di PRJ atau Jakarta Fair 2024 pada hari ini, Jumat 21 Juni 2024. Merujuk website resmi, acara menarik di PRJ 2024 hari ini adalah konser musik rock dari sejumlah band.

Band yang mengisi konser musik di Jakarta Fair 2024 hari ini adalah The Sigit, The Upstair dan The Adam. Untuk melihat konser musik Jakarta Fair 2024, pengunjung harus membeli tiket konser.

Selain konser musik, acara PRJ / Jakarta Fair 2024 hari ini adalah pesta kembang api. Pesta kembang api berlangsung dalam acara berjuk Malam Muda Mudi Kembang Api yang berlangsung di area open space pukul 22.00 WIB.

 

Baca Juga: Acara PRJ Hari Ini (21/6): Konser Musik Rock & Kembang Api, Cek Harga & Link Tiket

 

 

 
 

Selanjutnya: Inilah Formasi CPNS & PPPK 2024, Segera Buat Akun SSCASN di Sscasn.bkn.go.id

Menarik Dibaca: Bocoran Kamera iPhone 16 Punya Sensor Besar dan Zoom Panjang, yuk Simak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru