"Tapi tak usah khawatir, KCI masih akan menyediakan perjalanan KRL antara Stasiun Tangerang-Stasiun Batuceper," ujar Anne. Perjalanan commuter line dalam tiga hari terakhir tetap mengakomodasi kebutuhan pengguna.
KCI mengimbau seluruh pengguna jasa commuter line untuk tetap mengutamakan keamanan dan keselamatan, baik di stasiun maupun di dalam kereta.
Baca Juga: Ini perjalanan kereta api Jabodetabek yang terganggu banjir
Jika kondisi kereta padat, KCI menyarankan, penumpang untuk tidak memaksa masuk ke dalam KRL. Anne juga mengimbau para penumpang untuk terus mengikuti perkembangan informasi melalui akun media sosial KCI.
Penulis: Dandy Bayu Bramasta
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "KRL Lintas Duri-Tangerang Kembali Beroperasi pada Sabtu Pagi Ini"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News