Padjadjaran Alumni Club dorong revitalisasi sungai Citarum

Minggu, 29 Juli 2018 | 15:20 WIB   Reporter: Handoyo
Padjadjaran Alumni Club dorong revitalisasi sungai Citarum

ILUSTRASI. Perguruan Tinggi Pavorit Pilihan SNMPTN 2016 - Universitas Padjadjaran (UNPAD)


PROGRAM SOSIAL - BOGOR. Padjadjaran Alumni Club (PAC), perkumpulan nirlaba yang didirikan oleh alumni Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, kembali menyelenggarakan PAC Charity Golf Tournament 2018. 

Charity Golf kali ini merupakan penyelenggaran untuk ketiga kalinya. “PAC Charity Golf Tournament ini diharapkan menjadi langkah awal bentuk kepedulian PAC atas pencemaran lingkungan, khususnya yang terjadi di Sungai Citarum,” kata Ketua Umum PAC, Ary Zulfikar, Minggu (29/7).

Ary menyampaikan PAC Charity Golf Tournament 2018 merupakan ajang silaturahmi dan business matching sekaligus memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat melalui kegiatan penggalangan dana (charity) yang akan dialokasikan untuk kegiatan sosial kemasyarakatan serta mendukung organisasi nirlaba yang terlibat langsung dalam membantu masyarakat dan/atau lingkungan sekitar Sungai Citarum, yang terkena dampak kerusakan lingkungan hidup. 

Ketua Panitia PAC Charity Golf Tournament 2018, Yudianta MN Simbolon menyampaikan dalam penyelenggaraan PAC Charity Golf Tournament, PAC juga menggandeng Eurodio School of Art (ESOA), sekolah seni rupa setara SMA dalam menyelenggarakan lelang lukisan karya anak-anak bangsa yang mempunyai talenta di bidang kesenian. 

Sebagian dana yang terkumpul dari hasil lelang akan disumbangkan oleh ESOA kepada Komunitas Baraya Cikapundung, yang kemudian akan menyalurkannya untuk keperluan revitalisasi Sungai Citarum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru